Mengejutkan! Digugat Cerai Istri, Muhammad Alvin Faiz : Kami Sudah Tidak Sejalan

- 21 Mei 2021, 14:44 WIB
ANAK dari almarhum ustad KH Muhammad Arifin Ilham. */ANTARA
ANAK dari almarhum ustad KH Muhammad Arifin Ilham. */ANTARA /

MEDIA PAKUAN - Kabar mengejutkan datang dari anak pertama mendiang Ustadz Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz.

Alvin digugat cerai oleh sang istri Larissa Chou pada Kamis, 20 Mei 2021 kemarin.

Kabar mengejutkan ini turut disampaikan Alvin melalui akun Instagramnya, dimana ia menyebut alasan perceraiannya yakni sudah tidak sejalan alias berbeda prinsip.

Baca Juga: Tak Bisa Pulang ke Negaranya, Gadis Cantik Asal Palestina Ceritakan Kisah Sedih

Keputusan untuk berpisah ini diambil Alvin dan Larissa setelah melalui proses yang panjang.

"Assalamualaikum wr wb. Setelah melalui proses yang panjang, saya dan larissa memutuskan untuk berpisah. Per-hari ini gugatan dari larissa sudah sampai di pengadilan," tulis @alvin_411.

Meski memutuskan bercerai, mereka sepakat untuk tetap merawat anak semata wayangnya, Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan dengan baik.

"Fokus kami sekarang adalah sama-sama kompak untuk kebaikan anak kedepan," ujarnya.

Dalam hal ini, Alvin juga turut memohon maaf atas kehidupan rumah tangga dengan sang istri yang dijalaninya selama 5 tahun.

Baca Juga: 17 Bayi Terpapar Virus Covid-19? Inilah Pernyataan Juru Bicara Satgas

"Saya mewakili keluarga jika selama 5 tahun ini ada kata-kata atau perlakuan yang tidak baik selama ini entah disengaja ataupun tidak disengaja, kami mohon maaf sebesar besarnya.

Saya dan larissa juga memohon maaf sebesar-besarnya karena belum bisa memberikan contoh yang baik kepada sahabat-sahabat semua.

Tidak lebih kami hanyalah seorang manusia yang fakir ilmu dan perlu banyak belajar lagi dari sahabat-sahabat semua," ungkapnya.

Alvin mengaku, selama 5 tahun menjalani bahtera rumah tangga, banyak sekali pelajaran yang dapat diambil, baik secara pribadi maupun oleh publik sekalipun.

Baca Juga: Gencatan Senjata Disepakati, Joe Biden Kirim Bantuan ke Israel dan Palestina

"Banyak sekali pelajaran yang kami ambil dari 5 tahun perjalanan ini, harapan kami sahabat semua bisa mengambil pelajaran dan hikmah dari apa yang kami lalui.

Jika ada kebaikan tentu datangnya dari Allah swt, jika ada kekurangan dan kesalahan tentu tidak lain datangnya dari pribadi kami sendiri.

Kami mohon doa untuk kami bertiga, supaya dilancarkan, diberkahi, dan senantiasa dalam lindungan Allah swt untuk langkah2 kami kedepan," ujarnya.

Baca Juga: Gencatan Senjata Disepakati, Joe Biden Kirim Bantuan ke Israel dan Palestina

Membantah kabar miring dari berbagai pihak, ia juga membeberkan, perpisahan ini tidak didasari oleh orang ketiga, poligami, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), atau asumsi negatif lainnya.

Alvin menegaskan, sebab perceraiannya karena mereka sudah berbeda prinsif.

"Adapun untuk membantah asumsi yang tidak2 dari media, kami menegaskan bahwa perceraian ini tidak didasari adanya orang ketiga, poligami, kekerasan yang mengandung fisik, atau hal yang serupa.

Baca Juga: Usai Bunuh dan Siksa Anggota TNI, Kapolda Papua Kerahkan Dua Peleton Buru KKB

Kami melihat bahwa kami sudah tidak sejalan lagi kedepannya, dan memutuskan untuk mengambil langkah berat ini yang tentu bukanlah hal yang kami inginkan," katanya.

Meski berpisah, mereka mengaku telah berkomitmen untuk tetap menjaga hubungan baik, terlebih dalam membesarkan sang anak.

"Kami berdua sudah komit untuk menjaga hubungan baik kedepan, dan sama-sama kompak untuk membesarkan yusuf kedepannya.

Kurang lebihnya mohon maaf, mohon doanya dari sahabat semua, wassalamualaikum wr wb," pungkasnya.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Instagram @alvin_411


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah