Dekorasi Hari Natal yang Patut Kamu Coba, Indah Semua!

- 23 Desember 2020, 12:06 WIB
Dekorasi Natal
Dekorasi Natal /libm.co.uk

 

MEDIA PAKUAN - Menjelang perayaan Natal, ada berbagai dekorasi Natal yang patut kamu coba.
 
Dekorasi Natal diperlukan untuk menyambut hari natal yang penuh suka cita dan kegembiraan.
 
 
Dekorasi Natal seperti apa yang akan kamu persiapkan untuk Natal tahun ini? Sudahkah kamu memikirkannya? 
 
Tidak perlu khawatir, di tahun ini kamu bisa mendekorasi rumah dengan cara menghadirkan dekorasi Natal yang baru, bahkan ini merupakan sesuatu yang tidak biasa.
 
Dilansir dari Boldsky, berikut ini merupakan ide dekorasi Natal yang dapat kamu coba dirumah.
 
1. Pintu
 
Kita dapat memulai mendekorasi dengan pintu masuk. kamu bisa menggunakan karangan bunga, yang merupakan cara manis untuk menyambut tamu dirumah. Kamu bisa menggunakan daun cemara dengan beberapa pita merah yang diikatkan keduanya.
 
Kamu juga bisa menghiasnya dengan bahan-bahan yang lebih menarik. Atau mungkin kamu bisa menambahkan Sinterklas yang bersukacita pada karangan bunga atau bisa juga dengan menggunakan tulisan 'Selamat Natal' dengan penuh gaya.
 
Selain itu, karangan bunga juga dapat kamu buat dari lonceng emas dan perak atau warna apapun yang kamu sukai. Sebagai perbedaan, gunakan stoking Natal dengan beberapa tanaman hijau disekitarnya.
 
 
2. Ruang Tamu
 
Di ruang tamu pasti ada pohon natal, karena itu merupakan hal utama yang harus dipersiapkan.
Walaupun diletakkan di sudut, Pohon Natal harus didekorasi sedemikian rupa agar terlihat menarik perhatian.
 
Selain itu, kamu bisa menambahkan beberapa bahan buatan tangan sebagai penghias di pohon natal dengan bahan yang di daur ulang, seperti kepingan salju, malaikat, bintang, dan banyak barang lainnya yang dapat dibuat.
 
Jika ingin terlihat sederhana, kamu cukup lilitkan beberapa lampu serial di sekitar pohon natal.
 
Jangan lupa untuk menghias meja tamu, karena orang-orang akan berkumpul di sekitarnya.
Kamu dapat menaruh lilin menyala dalam toples kaca buram di atas meja, dan pastikan kamu menyelingi stoples dengan beberapa lonceng dan pita, atau bahkan sayuran hijau untuk menutupi celahnya. Sebaiknya gunakan lilin beraroma untuk menambah keharuman ruangan.
 
3. Lampu Gantung 
 
Kamu bisa menghias lampu gantung dengan menggunakan hiasan seperti bintang, bola, alat musik, dan malaikat. Semuanya harus digantung dengan menggunakan benang dan harus digantung pada level yang berbeda agar tidak terlihat membosankan.
 
 
4. Meja makan
 
Pada meja makan kamu bisa meletakkan centerpieces dan buah-buahan musiman yang diletakkan diatas piring dengan menambahkan sedikit Glitter yang aman untuk dimakan.
 
Kamu juga dapat menggunakan alas meja yang menyerupai bentuk kepingan salju.
Selain itu, kamu juga bisa memajang sebotol anggur favorit yang dibungkus dengan pita, lalu tuangkan sedikit ke dalam gelas anggur kemudian letakkan di dekatnya.
 
5. Jendela
 
Beri batas pada bagian atas jendelamu dengan menggunakan pepohonan hijau.
Kemudian percantik tampilannya dengan menggunakan beberapa tingkat permen dan letakkan di atas jendela secara linear. Kamu bisa menggunakan warna merah dan putih sebagai pilihan.
 
 
6. Perapian
 
Jika di rumahmu terdapat perapian, kamu dapat mendekorasi dengan pajangan rusa kutub yang ditempatkan di atas perapian.
Kemudian gantung satu set stoking dengan warna yang berbeda, namun pastikan bahwa warnanya cocok dengan nada di seluruh ruangan.
 
Selain itu, kamu juga bisa menambahkan sesuatu yang berwarna hijau alami untuk menghiasi perapian.
 
Kamu juga bisa menyisipkan pesan diatas perapian tersebut dengan pesan 'Holidays', 'Be Merry', 'Merry Christmas' atau dengan pesan apapun yang lebih inovatif. Taruh kotak hadiah dengan menumpukannya di dekat perapian.
 
7. Tangga 
 
Kamu bisa membuat tangga dengan dekorasi yang menarik, kamu bisa menerangi pagar tangga dengan lampu kelap-kelip lampu hias. Selain itu, kamu bisa menambahkan tanaman atau hiasan yang diikat ke seutas benang.
 
Itulah beberapa dekorasi rumah untuk hari Natal yang dapat anda coba. ***
 

Editor: Siti Andini

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x