Berikut Ini Tiga Keutamaan Mengingat Kematian yang Harus Kamu Ketahui

- 16 Februari 2023, 11:34 WIB
Ilustrasi. Keutamaan mengingat mati
Ilustrasi. Keutamaan mengingat mati /Pixabay.com/sharonang

MEDIA PAKUAN - Mengingat Kematian merupakan suatu hal yang memiliki banyak keutamaan namun sering dilupakan oleh sebagian orang.

Karena kebanyakan manusia di akhir zaman ini lebih mementingkan urusan dunia, dan lupa bahwa semua itu akan ditinggalkannya.

Untuk itu, mengingat kematian memiliki keutamaan tersendiri, Ada tiga hal keutamaan mengingat mati yaitu :  

Baca Juga: Wajib Tahu, Berikut Jadwal dan Keutamaan Puasa Sunnah di Bulan Rajab, Yuk Amalkan!

1. Pertama, orang yang mati dalam keadaan mencintai Allah Ta'ala, maka akan dimasukkan ke surga. 

2. Kedua, orang yang mati dalam keadaan takut kepada Allah Ta'ala, maka akan dibebaskan dari neraka. 

3. Ketiga, orang yang mati dalam keadaan malu kepada Allah, maka dosanya tidak ditulis.

Jadi ada tiga cara mengingat mati, yakni dengan cara cinta, takut, dan malu kepada Allah Swt. Ketiga cara ini secara alami terjadi tergantung kadar keimanan seseorang.

Baca Juga: Bulan Rajab Telah Tiba! Berikut Ini Cara Mendapatkan Keutamaan di Bulan Rajab Penuh Berkah

Seseorang bisa memulai dengan menanamkan rasa malu kepada Allah Ta'ala. Misalnya, malu karena beribadah kurang dari satu jam saja padahal Allah Ta'ala memberi 24 jam dalam sehari.

Berikutnya dari malu sedapat mungkin bisa beranjak kepada rasa takut.  Orang yang takut kepada Allah Ta'ala mendedikaskan ibadahnya agar terhindar dari neraka.

Sudut pandang ini, mirip seorang budak yang rajin bekerja untuk majikannya atas dasar upah. Dia terus bekerja karena takut dikurangi upahnya. Sebab dengan upahnya itu ia menggantungkan hidupnya.

Baca Juga: Keutamaan Wirid Ratib Al Haddad yang Harus Kamu Ketahui, Apa Sajakah Itu?

Namun Nabi shalallahu alaihi wasallam bersabda,: 

“Tujuh golongan orang yang akan mendapatkan perlindungan pada hari yang tidak ada perlindungan kecuali perlindungan dari Allah, di antaranya seorang hamba laki-laki yang diajak oleh seorang wanita yang memiliki kedudukan dan kecantikan, namun dia mengatakan,: “Aku takut kepada Allah Swt.” 

(HR. Bukhari dan Muslim).

Nabi Saw bersabda, : “Barangsiapa yang tidak menyukai berjumpa dengan Allah, maka Allah tidak menyukai berjumpa dengannya.” 

(HR. Bukhari). 

Baca Juga: Keutamaan Wirid Ratib Al Haddad yang Harus Kamu Ketahui, Apa Sajakah Itu?

Dengan kata lain orang suka berjumpa dengan Allah Swt, maka Allah Swt juga suka berjumpa dengannya nanti di akhirat. 

Orang yang suka berjumpa dengan Allah Swt adalah orang suka mengingat mati.

Wallahu'alam, semoga bermanfaat.***

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x