Aneh, Jenazah ini Tidak 'Diterima Tanah' Saat Akan Dihembuskan ke Liang Lahat, Apa yang Terjadi?

- 25 Maret 2022, 17:35 WIB
ilustrasi/ kuburan
ilustrasi/ kuburan /pixabay



MEDIA PAKUAN - Orang yang melakukan keburukan akan mendapatkan balasan setimpal.

Balasan tersebut selain akan ditimpakan di alam kubur, juga terkadang diperlihatkan pada saat kematiannya.

Balasan itu terlihat jelas dan tidak sedikit para penggali kubur melihat hal aneh pada jenazah yang semasa hidupnya melakukan keburukan.

Hal tersebut seperti yang dialami penggali kubur ini, dia mengatakan, ada jenazah yang pernah mau dikuburkan namun liang lahat nya tidak muat buat si mayit.

Baca Juga: Polisi Selidiki Kasus Penemuan Mayat dengan Kondisi Bersimbah Darah dalam Mobil

Baca Juga: Gagal Ginjal Sembuh dengan Rebusan Tanaman Herbal Berikut, Inilah Caranya!
 
" Dulu kami mendapat pesanan, ada yang mau dikuburkan saya juga bantu, tidak muat padahal udah di ukur." kata penggali kubur yang dikutip Media Pakuan dari channel youtube mubaraq official, Jumat 25 Maret 2022.
 
Penggali kubur ini mengatakan, karena jenazah ini tidak bisa dikuburkan akhirnya orang orang mencoba untuk membesarkan lubang kuburannya.
 
Namun, setelah dibesarkan liang kuburan tersebut seharusnya muat buat si jenazah akan tetapi pada saat dimasukan jenazah tersebut tidak bisa masuk dalam kuburan.
 
Kejadian tersebut sampai 4 kali berturut turut, sehingga penggali kubur tersebut memanggil ustad agar di bacakan doa untuk si jenazah.

Baca Juga: Atasi Semua Masalah Sistem Pencernaan dengan Bahan Berikut, Sembuh Tak Kambuh Lagi!

Baca Juga: Indra Kenz Ungkap Permohonan Maaf Kepada Publik: Saya Tidak Ada Niat Menipu Orang Lain
 
Setelah ditangani ustadz jenazah  yang awalnya tidak bisa dikuburkan akhirnya bisa dimasukan ke dalam kuburan.
 
Setelah kejadian tersebut, penggali kuburan heran dan bertanya kepada ustadz mengenai perbuatan jenazah semasa hidupnya.
 
Ustadz ini memberitahu bahwa jenazah ini semasa hidupnya selalu membesarkan lahannya dari lahan orang lain.
 
" Saya tanya ustadz, kata ustadz dulu jenazah suka mengambil tanah orang lain ." kata penggali kubur
 
Itulah kesaksian penggali kubur mengenai jenazah tidak bisa dikuburkan.***
 

Editor: Iing Nuryasin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x