Cemilan Tradisional! Inilah Resep Pukis Labu Kuning: Menggugah Selera Dijamin Anti Gagal

2 Januari 2023, 11:15 WIB
cemilan tradisional kue pukis kentang tanpa mixer /YouTube Resep Abi

MEDIA PAKUAN - Kue pukis merupakan cemilan tradisional yang banyak digemari orang dari berbagai kalangan.

Kue pukis ini memiliki banyak varian rasa dengan toping yang menggugah selera, cocok untuk camilan saat sedang santai di rumah.

Bagi kamu yang mau mencoba berkreasi bisa mencoba resep ke pukis labu kuning di bawah ini.

Cara membuatnya yang simpel dan bahan-bahan yang mudah ditemukan.

Baca Juga: Imbas Dua Wisatawan Tewas Tenggelam, Danau Situ Gunung Sukabumi Ditutup hingga Waktu yang Belum Ditentukan

Resep pukis labu kuning ini bisa kamu praktikkan sendiri di rumah dijamin anti gagal.

Berikut ini resep pukis labu kuning by @iin.primadewi yang bisa kamu buat sendiri di rumah:

Bahan Biang:

- 5 sdm air hangat
- 1 sdm tepung
- 1 sdm gula
- 1 sdt ragi instan

Baca Juga: 4 Korban Situ Gunung Sukabumi Berhasil Dievakuasi! 2 Meninggal dan 2 Orang Selamat dari Maut

Bahan lainnya:

- 150 gram labu kuning (sudah dikukus)

- 150 gram gula pasir

- 2 butir telur

- Garam secukupnya

- 250 gram tepung terigu protein sedang

- 15 gram tepung maizena

- 1 scht SKM

- 300 ml santan

- 100gr margarin leleh.

Baca Juga: Tiga Wisatawan Tenggelam di Danau Situ Gunung Sukabumi Usai Main Bola, Dua Orang Meregang Nyawa

Cara membuat:

1. Buat biang : Campurkan semua bahan, aduk lalu diamkan selama 15 menit sampai timbul gelembung, itu artinya ragi masih aktif, kalau tidak timbul gelembung atau buih, ragi sudah mati.

2. Sambil menunggu bahan biang, mixer gula, telur dan garam hingga mengembang.

3. Tuang bahan biang, mixer sebentar lalu masukkan susu kental manis dan labu kuning aduk kembali hingga rata, tambahkan tepung terigu dan maizena yang telah diayak, masukkan bergantian dengan santan. Mixer hingga rata.

4. Terakhir tuang margarin leleh, aduk rata. Diamkan selama 30 menit.

Baca Juga: Awal Tahun Baru 2023 Berduka! Situ Gunung Sukabumi Memakan Korban Jiwa: Seorang dari 3 Orang Tenggelam Hilang

5. Panaskan cetakan pukis, oles tipis dengan minyak, tuang adonan pukis. Tuang adonan 3/4 cetakan, tutup. Masak hingga matang.

6. Angkat, Pukis labu kuning siap disajikan.

Selamat mencoba.***

 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://www.instagram.com/iin.primadewi/

Tags

Terkini

Terpopuler