5 Cara Sederhana Meredakan Stres, Cukup Olahraga Rutin dan Tidur yang Cukup

19 Januari 2022, 10:14 WIB
5 Cara Sederhana Meredakan Stres, Cukup Olahraga Rutin dan Tidur yang Cukup /Unsplash/@christnerfurt/

MEDIA PAKUAN - Stres merupakan keadaan alami pada manusia, namun stres secara terus menerus akan mengakibatkan banyak faktor pada tubuh terganggu hingga dapat menyebabkan serangan jantung.

Menurut dr. Fadhli Rizal Makarim, stres adalah keluhan umum yang kerap dirasakan banyak orang, terutama ketika menghadapi situasi penuh tekanan. Sebagian orang mungkin mampu mengatasi stres yang dialami.

Tapi bagi sebagian yang lain, stres bisa terjadi dalam jangka panjang dan berulang. Maka itu, dianjurkan untuk belajar cara mengendalikan stres agar tidak berdampak negatif bagi kesehatan.

Baca Juga: HEBOH! Negara Kelahiran Lionel Messi Yakni Argentina, Jadi Negara Muslim Terbesar di Amerika Latin?

Jika seseorang tidak bisa mengendalikan stres, tubuh akan merespons perubahan lingkungan, baik dalam bentuk respons fisik, mental, atau emosional.

Berikut 5 cara untuk meredakan stres dan membuat pikiran menjadi nyaman dan tenang.

1. Menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman

Ketika mengalami stres, disarankan untuk berbincang-bincang dan menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman anda, ceritakanlah masalah yang anda tidak dapat selesaikan sehingga anda mendapatkan sebuah dukungan dari keluarga dan teman.

Baca Juga: Dennny Darko Buka Kartu Tarot, Ungkap Hukuman yang Pantas untuk Predator Seksual Herry Wirawan

2. Lakukanlah sesuatu atau hobi yang anda sukai

Melakukan hobi yang disukai juga dapat menghilangkan stres, karena stres akan terus hinggap di pikiran anda ketika anda sedang berdiam diri dan tak melakukan kegiatan.
Lakukanlah kegiatan yang anda sukai, entah berjalan-jalan mencari udara segar, melakukan hobi seperti olahraga dan menonton film dan masih banyak lagi.

3. Mendengarkan musik yang menenangkan pikiran

Stres bisa dihilangkan ketika anda mendengarkan musik yang membuat anda tenang, karena musik yang bernada lembut bisa membuat tubuh lebih rileks dan menurunkan tekanan darah, detak jantung, dan kadar hormon stres.

4. Olahraga rutin sehari-hari

Olahraga dapat membantu stres memudar di pikiran anda, karena saat anda melakukan banyak pergerakan atau berolahraga, tubuh akan mengeluarkan hormon pereda stres alami atau endorfin. Dengan begitu, Anda akan merasa lebih rileks, tenang, dan tidur pun berasa lebih nyenyak.

Baca Juga: Tidak Seperti Dulu Lagi, Beginilah Kehidupan Wanita Malam Arab Saudi yang Bikin Semua Orang Melongo

5. Istirahat yang cukup namun tak berlebihan

Stres bisa membuat seseorang kurang tidur atau tidur kurang nyenyak, karena stres membuat anda kurang fokus dalam menjalani aktivitas. Namun istirahat dengan waktu yang lama juga tidak diperbolehkan, karena istirahat yang berlebih dapat membuat stamina menurun serta daya ingat yang rendah.

Oleh sebab itu, istirahatlah dengan teratur dann tidak berlebihan, menurut sebuah hasil riset, istirahat yang cukup dapat membuat Meningkatkan konsentrasi, produktifitas, suasana hati, daya ingat, sistem imun dan masih banyak lagi.

Itulah saran-saran dalam meredakan stres yang diambil dari berbagai hasil riset.***

Editor: Siti Andini

Tags

Terkini

Terpopuler