Jangan Malas, 7 Tips Merawat Kecantikan Ibu Hamil, Simak Apa Saja?

- 2 Desember 2023, 11:35 WIB
Ilustrasi ibu hamil
Ilustrasi ibu hamil /

MEDIA PAKUAN – Semua wanita pasti ingin selalu tampil cantik, tak terkecuali saat sedang hanil.

Namun, menjaga kecantikan saat hamil menjadi tantangan tersendiri bagi para wanita. Pasalnya, tidak semua perawatan kecantikan aman untuk ibu hamil. 

Meskipun mom harus menghindari penggunaan kosmetik yang mengandung bahan-bahan kimia yang berbahaya untuk kesehatan janin.

Bukan berarti mom jadi tidak boleh melakukan perawatan diri sama sekali untuk menjaga penampilan selama masa kehamilan. 

Baca Juga: BCL Akan Menikah Kembali Pasca Ditinggal Wafat Ashraf Sinclair, Netizen Mengaku Sedih Hingga Tak Rela

Dalam artikel ini kami sajikan, tips-tips merawat kecantikan yang bisa dilakukan dan aman untuk ibu hamil.

1. Rutin Membersihkan Wajah

Agar ibu hamil terhindar dari masalah jerawat, mom disarankan untuk membersihkan wajah dua hari sekali dengan menggunakan sabun pembersih berbahan lembut dan alami.

2. Memakai Moisturizer

Sebelum mom beraktivitas di luar rumah, jangan lupa gunakan moisturizer yang sudah mengandung UV protection untuk melembapkan.

Termasuk melindungi kulit wajah dari sinar UVA/UVB dan mencegah timbulnya noda hitam. Pilih moisturizer yang mengandung.

Baca Juga: Akan Menikah Dengan Tiko Aryawardhana, Netizen Protes BCL yang Sudah Tak Pakai Nama Sinclair

3. Masker Wajah Setiap Malam

Perubahan hormon saat hamil bisa membuat wajah mon jadi iritasi atau bahkan jerawatan.

Karena itu, penting juga bagi ibu hamil untuk mengaplikasikan masker wajah agar tetap cantik saat hamil. 

Cukup aplikasikan masker yang simple saja setiap malam, seperti masker mentimun, lidah buaya, atau tomat. Perawatan maskeran ini juga bisa jadi sarana relaksasi buat mom lho.

4. Pakai Sabun Mandi Alami

Untuk membersihkan tubuh, sebaiknya mom pilih sabun yang terbuat dari bahan-bahan alami, misalnya sabun batang handmade dari bahan shea butter.

5. Menggunakan Body Scrub

Baca Juga: Bantai Argentina, Mali Keluar Sebagai Juara 3 pada FIFA U17 World Cup 2023 Indonesia

Perawatan lainnya yang boleh dilakukan ibu hamil untuk menjaga penampilan agar tetap segar dan cantik adalah mengaplikasikan scrub pada tubuh.

Pilih scrub dengan aroma yang menenangkan seperti sandalwood atau jasmine agar suasana hati mom menjadi ceria. 

Lakukan scrubbing sebelum mandi sambil menyalakan lilin aromaterapi untuk relaksasi yang lebih nyaman lagi.

Hindari untuk menggosok area-area yang bisa memicu kontraksi seperti perut, dada, punggung, tumit, dan pinggang.

6. Pergi Melakukan Spa

Waktu yang paling tepat bagi ibu hamil untuk pergi ke spa adalah saat trimester kedua kehamilan.

Baca Juga: Cireunghas Sukabumi Diterjang Pergerakan Tanah: 4 Rumah Retak, 1 Ambruk

Karena di trimester kedua, morning sickness mom sudah mulai berkurang dan tubuh pun semakin bertenaga.

Jadi, mom bisa melakukan perawatan Spa untuk mempercantik sekaligus merilekskan tubuh. 

Kini mulai banyak tempat spa khusus untuk ibu hamil , jadi mom gak perlu khawatir soal pijatan yang akan dilakukan. Hindari perawatan body wrapping, sauna, whirlpool dan body steam yang dapat meningkatkan suhu tubuh ibu dan berbahaya bagi janin.

7. Manicure dan Pedicure

Saat hamil mom masih boleh merawat dan menghias kuku dan sebaiknya dilakukan setelah trimester pertama kehamilan.

Namun jangan terlalu sering menggunakan cat kuku, karena kandungan kimia yang terdapat di dalamnya bisa membahayakan janin. 

Hindari juga menggunakan cat kuku yang mengandung formaldehyde, toluene, dan dhybutil phthalate (DBP) karena dapat mengganggu perkembangan organ tubuh janin.***

 
 
 
 
 
 

Editor: Ahmad R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah