Peduli Kesehatan Ibu dan Anak, Satgas Yonif 310 Kembali Buka Layanan Posyandu

- 23 September 2023, 21:03 WIB
Satgas Yonif 310 buka pelayanan kesehatan posyandu di Kampung Umuaf, Distrik Web, Kabupaten Keerom, Papua.
Satgas Yonif 310 buka pelayanan kesehatan posyandu di Kampung Umuaf, Distrik Web, Kabupaten Keerom, Papua. /Dok. Pen Satgas Pamtas Yonif 310/KK


MEDIA PAKUAN - Pelayanan kesehatan posyandu kembali dilaksanakan jajaran TNI Satgas Pamtas Yonif 310/KK di daerah perbatasan RI-Papua Nugini (PNG) tepatnya di Kampung Umuaf, Distrik Web, Kabupaten Keerom, Papua, Sabtu 23 September 2023.

Dibukanya layanan posyandu tak lain sebagai upaya untuk menjaga kesehatan serta tumbuh kembang anak dan balita di perbatasan Papua. 

Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Yonif 310/KK Letkol Inf Andrik Fachrizal mengatakan, layanan kesehatan tersebut diberikan juga sebagai fokus utama dari pemerintah.

"Karena anak dan balita merupakan generasi penerus bangsa, sehingga dibutuhkan perhatian khusus agar kesehatannya dapat terjamin. Salah satu langkah yang dilakukan dengan memelihara dan meningkatkan derajat kesehatan anak dalam bentuk pencegahan penyakit, pengobatan penyakit, dan pemulihan kesehatan," ujarnya, Sabtu 23 September 2023.

Baca Juga: Ratusan Personel Polres Sukabumi Kota Siap Amankan Pilkades Serentak

Selain itu, pelayanan posyandu juga dalam rangka memberdayakan para ibu untuk memperhatikan kesehatan anak dan balitanya melalui pola konsumsi keluarga.

Komandan Kompi 2 yang sekaligus menjabat Danpos Ubrud, Kapten Inf Dicky Dian Saputra menambahkan, kurang lebih ada 33 anak dan balita yang mendapat pelayanan kesehatan di posyandu hari ini. Mereka ditimbang berat badannya, serta diperiksa tumbuh kembangnya juga diberikan makanan dan tambahan vitamin.

"Kami akan terus berkolaborasi dengan Puskesmas setempat sebagai bentuk sinergitas serta dapat mempererat hubungan dan kemangunggalan TNI dengan masyarakat di wilayah perbatasan," katanya.

Sementara itu warga setempat Maria (27) mengatakan senang atas adanya posyandu di daerah tersebut. "Kami sangat berterima kasih kepada TNI atas bantuannya. Semoga TNI selalu ada untuk membantu masyarakat," jelasnya.***

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: Pen Satgas Pamtas Yonif 310/KK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah