Tampilan Baru Skuter BMW C400X, Sebuah Karya Seni Fungsional yang Unik dan Menawan

- 16 November 2020, 12:10 WIB
Skuter BMW C400X
Skuter BMW C400X /carscoops.com

MEDIA PAKUAN - Skuter BMW C400X memang memiliki bodi yang keren dan bersudut, namun apa jadinya jika skuter ini di desain ulang seperti Prototipe R7 tahun 1930-an.

Salah satu Produsen Kendaraan yakni Florida Nmoto, mengubah desain Skuter ini menjadi karya seni yang fungsional dan unik.

Sebuah inovasi dari Nmoto ini, dijuluki sebagai 'Zaman Keemasan' karna desain nya yang lebih klasik dan mengedepankan keunikan pada skuter ini.

Baca Juga: Semakin Gahar Dikelasnya, Inilah Enam Motor Pembaharuan Honda Terbaik di Dunia

Walaupun Nmoto belum mengemukakan banyak tentang Skuter ini, tetapi di kabarkan Skuter ini akan tetap mempertahankan mesin 35 hp, 350 cc C400X.

Skuter yang akan diresmikan pada musim semi 2021 ini, memiliki gravitasi yang rendah sehingga membuatnya dapat berjalan gesit di jalanan kota.

Untuk harganya sendiri masih belum diungkapkan oleh Produsen Florida Nmoto, Namun jika Anda memang berkeingin untuk memiliki Skuter ini maka Anda harus siap untuk menguras kantong Anda lebih dalam lagi.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Carscoops


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah