Hasil Serie A Liga Italia: Bologna vs Napoli, Gol Osimhen Jadi Penentu Kemenangan Pasukan Gattuso

- 9 November 2020, 12:37 WIB
Hasil Serie A Napoli menang
Hasil Serie A Napoli menang /@officialsscnapoli/Instagram

MEDIA PAKUAN - Pada laga Bologna vs Napoli di pekan ke-7 Liga Italia, gol Victor Osimhen menjadi pembela.

Golnya ke gawang Bologna menjadi penentu kemenangan tim asuhan Gannero Gattuso.

Hasil itupun membuat mereka bertengger di posisi 3 klasemen sementara Liga Italia dengan perolehan 14 poin. 

Baca Juga: Mikel Arteta Sedih dan Ungkap Hal Menyakitkan Pasca Arsenal Kalah dari Aston Villa

Laga tersebut berlangsung di Stadion Renato Dell'ara, Senin 9 November 2020, dini hari WIB.

Partenopei Gli Azzuri telah memiliki beberapa peluang pada fase awal pertandingan.

Dries Mertens meneruskan umpan silang Hirving Lozano kepada Lorenzo Insigne yang menghasilkan tendangan sudut.

Pada menit ke-23 Osimhen berhasil mencetak gol dengan memanfaatkan umpan silang dari rekan setimnya, Hirving Lozano.

Papan skor pun berubah menjadi 0-1. Skor ini bertahan hingga babak pertama usai.

Baca Juga: Tanggapan baik Jurgen Klopp atas pertandingan Liverpool vs Manchester City

Baca Juga: Hindari Bangkrut Dampak Covid-19, Barcelona Menjual 5 Pemain Andalannya

Pada awal babak ke-2 Napoli sempat kembali membobol gawang Bologna. Saat Osimhen berusaha melepaskan tendangan salto dan Kalidou Koulibaly beraksi cepat untuk memasukkan bola pantul.

Namun, setelah meninjau VAR, wasit menganulir gol tersebut karena sebelumnya bola sempat mengenai tangan Osimhen, sehingga dianggap melakukan handball dan gol itu tidak disahkan.

Adapun tuan rumah sempat mendapat peluang via tembakan ke arah gawang jarak jauh Musa Barrow.

Upaya tersebut masih bisa digagalkan oleh kiper Napoli, David Ospina.

Dia menggagalkan beberapa peluang Bologna.

Baca Juga: Sering Minder Tumit Kaki Pecah-pecah, Inilah 8 Bahan Alami Solusinya

Ospina menepis upaya tembakan Riccardo Orsolini, kemudian upaya Palacio menyambar pantul dapat digagalkan Elseid Hysaj.

Hingga babak kedua berakhir, skor tetap menjadi 0-1 dimenangkan Napoli.***

Editor: Siti Andini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah