Pecundangi Leeds di Kandangnya 4-1, Leicester City Salip Tottenham di Klasemen Liga Inggris

- 3 November 2020, 06:51 WIB
Selebrasi pemain Leicester City saat menaklukkan Leeds United 4-1
Selebrasi pemain Leicester City saat menaklukkan Leeds United 4-1 /Twitter@Leicester City

MEDIA PAKUAN - Leicester City berhasil menyalip Tottenham dan melesat ke posisi dua klasemen sementara Liga Inggris.
 
Leicester berhasil pecundangi Leeds saat pertandingan pekan ketujuh Liga Inggris yang digelar di Elland Road, Selasa, 3 November dini hari WIB.
 
Leicester yang berlaku sebagai tamu mempermalukan tuan rumah Leed dengan skor 1-4.
 
 
Sang tamu bermain sangat gemilang bahkan baru saja berselang dua menit Leicester membuka keunggulan lewat tendangan Harvey Barnes mengubah kedudukan 0-1.
 
Pertandingan berlanjut hingga pertengahan babak pertama di menit ke-21 Leicester berhasil menggandakan keunggulan, kali ini gol disumbangkan oleh Youri Tielemans.
 
Skor 0-2 bertahan hingga babak pertama rampung.
 
 
Memasuki babak kedua tuan rumah mulai bangkit dari keterpurukan dengan mencoba melakukan beberapa serangan.
 
Hingga akhirnya di menit ke-48 Sang tuan rumah berhasil membobol pertahanan Leicester lewat tendangan Pemain asal Irlandia Utara, Stuart Dallas. 
 
Pelatih Leicester, Brendan Rodgers melakukan pergantian pemain si menit ke-63 dengan memasukan James Maddison menggantikan Dennis Praet.
 
 
Memasuki menit ke-71, Rodgers kembali melakukan pergantian pemain dengan menarik Barnes yang diisi oleh Cengiz Under.
 
Strategi yang dilakukan Rodgers ternyata berhasil mencetak gol ketiga berkat kerjasama apik Madisson dan Under yang di sambut oleh pemain penyerang Vardy.
 
Memasuki paruh akhir pertandingan bencana datang pada sang tuan rumah di menit ke-83, gol keempat diciptakan sang tamu lewat tendangan titik putih.
 
Leeds melakukan kesalahan dengan menjatuhkan Madisson di kotak terlarang, pengadil pertandingan mereview kejadian dengan VAR dan hasilnya memberi hukuman titik putih.
 
 
Tielemans yang di tunjuk sebagai Algojo berhasil membobol gawang Leeds dan menutup keunggulan dengan skor 1-4.
 
Skor 1-4 bertahan hingga pertandingan rampung, Leicester berhasil menekuk tuan rumah dan melesat ke posisi 2 klasemen sementara Liga Inggris.
 
Sementara itu Leeds harus terpuruk dengan posisi ke-12 klasemen.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Goal Internasional


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x