Chiara Marvella dan Alwi Farhan ke Final Kejuaraan Badminton Junior: Spokane AS 2023, Senin 9 Oktober 2023

- 8 Oktober 2023, 21:00 WIB
tunggal putra Indonesia Alwi Farhan
tunggal putra Indonesia Alwi Farhan /Instagram @bamdinton.ina
 
MEDIA PAKUAN - Chiara Marvella Handayono nomor tunggal putri dan Alwi Farhan di nomor tunggal putra kini melaju ke babak final .
 
Indonesia kini memiliki dua wakil pada final Kejuaraan Dunia Badminton Junior 2023 yang akan berlangsung di Spokane Amerika Serikat pada Senin 9 oktober 2023 mendatang.
 
Dua wakil Indonesia ini yang akan di pastikan akan melaju dan bermain ke babak final satu tunggal putri dan satu tunggal putra.
 
 
 
Chiara sendiri melanjutkan kejutannya di Kejuaraan Dunia BWF Junior 2023 dengan mengalahkan Huang Lin Ran asal China.
 
Pada babak semifinal, Minggu 8 oktober  dini hari WIB, Chiara menang 21-17 dan 21-19 atas Huang.
 
Penampilan Chiara di Kejuaraan Dunia Junior 2023 mendapat banyak  sorotan positif. Pemain kelahiran 14 Juni 2005 itu sukses mengalahkan unggulan pertama asal Jepang, Tomoka Miyazaki, dalam pertandingan rubber di babak perempat final.
 

Di babak final, Chiara pun akan berhadapan langsung Pitchamon Opatniputh asal Thailand.

Sementara itu di sisi lain juha Alwi Farhan sukses mengalahkan wakil India, Ayush Shetty, di babak semifinal.

Alwi yang merupakan unggulan keempat di Kejuaraan Dunia Badminton Junior 2023 menang 21-18 dan 21-15 atas Ayush.

 

Pada babak final, Alwi akan menghadapi unggulan ketiga asal China Hu Zhe An, yang sukses mengalahkan unggulan pertama Alex Lanier (Prancis) 22-20 dan 22-20.

Satu-satunya wakil Indonesia yang kalah di semifinal Kejuaraan Dunia BWF Junior adalah Jonathan Farrell Gosal/Priskila Venus Elasadai di nomor ganda campuran. Unggulan ke-12 itu dikalahkan Liao Pin Yi/Zhang Jia Han asal merupakan unggulan ketiga asal China.***Nur Kholidah

 

 
 
 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah