Kalahan Lazio di Serie A, Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekor

- 21 Juli 2020, 10:03 WIB
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo.
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo. /instagram.com/juventus



MEDIA PAKUAN - Setelah kalahkan Lazio, Cristiano Ronaldo menjadi pemain pertama yang mencetakan 50 gol dalam Serie A, La Liga, dan Liga Premier.

Gol ganda yang diberikan Ronaldo membuat Juventus hanya membutuh 4 poin dalam pertandingan terakhir untuk pastikan gelar Serie A.

Diberitakan BBC, hadiah yang diberikan wasit pada babak kedua membuat Ronaldo menjadi algojo titik putih dan mengantarkaan Juve lebih unggul.

Baca Juga: Di Tengah Pandemi Covid-19, Panegakan Disiplin Berlalu Lintas akan di Gelar

Menit ke-54, Ronaldo dan Dybala berhasil menembus pertahanan lawan. dengan bola yang disodorkan Dybala, Ronaldo hanya perlu mendorong kegawang kosong.

Juve terlihat memegang kendali di babak kedua dan gol hat-trick Ronaldo gagal setelah bola sundulannya membentur minstar.

Memasuki 10 menit akhir, Lazio mencoba memperkecil ketinggalan setelah Bonucci menjatuhkan Immobile dalam kotak terlarang. Pinalti pun diberikan wasit, Immobbile menjadi algojo dan berhasil mencetak gol walaupun akhirnya skor hanya bertahan 2 untuk Juve dan 1 untuk Lazio

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Florida Mencapai 10.000 Selama 6 Hari Berturut-turut

Kemanangan Juve membuat Ronaldo menambah skor gol pada rekornya. pemain berusia 35 tahun itu sebelumnya mencetak 84 gol dalam Liga Premier bersama Manchester United, 311 gol dalam La Liga bersama Real Madrid, dan 51 gol di serie a bersama Juventus.

Ronaldo menjadi pemain Juve ketiga yang mencetak 30 gol dalam satu musim Serie A.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: BBC


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x