Bek Timnas Inggris Absen! Reece James Resmi Absen di Ajang Piala Dunia 2022: Ungkap Rasa Sedih

- 10 November 2022, 11:05 WIB
Absen Selama Dua Bulan Karena Cedera Lutut, Bek Chelsea Reece James Bakal Melewatkan Piala Dunia Qatar 2022.
Absen Selama Dua Bulan Karena Cedera Lutut, Bek Chelsea Reece James Bakal Melewatkan Piala Dunia Qatar 2022. /Instagram @ChelseaFC/


MEDIA PAKUAN - Salah satu bek Timnas Inggris, Reece James akan absen dalam ajang Piala Dunia 2022 di Qatar.

James yang seharusnya membela Inggris, harus absen karena masalah cedera yang dialaminya. Dia merasa sedih absen bela inggris

Dia mengalami cedera pada bagian lututnya saat tengah membela klub Chelsea menghadapi AC Milan di Liga Champions.
 
Baca Juga: Cara Cek Penerima Bansos PKH Tahap 4 November 2022 Secara Online, Ini Kategori yang Berhak Dapat BLT Kemensos

Saat itu, The Blues berhasil menumbangkan AC Milan dengan skor 2-0.

Setelah itu, James menghabiskan satu bulan di luar lapangan.

Piala Dunia akan segera dimulai pada 20 November, melibatkan antara Qatar vs Ekuador di awal pembukaannya.

Timnas Inggris akan melakukan debut pertamanya di Piala Dunia, melawan Iran, pada Senin, 21 November 2022, pukul 20.00 WIB.
 
Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT BBM tahap 2 di cekbansos.kemensos.go.id, Ingat Cukup Menggunakan KTP

Klub lain yang berada di Grup B bersama Inggris, yakni Amerika Serikat dan Wales.

Pelatih Inggris, Gareth Southgate, mengatakan bahwa James tidak akan ada dalam daftar skuadnya.

Meskipun begitu, James pernah bersikeras untuk tetap mengikuti ajang yang berlangsung selama empat tahun sekali ini.

Pemain berusia 22 tahun ini, juga pernah mengtweet postingan di akun Twitternya.

"Hancur. Begitu saya cedera lutut," tulisnya.
 
Baca Juga: BSU 2022 Telah Cair Kepada 10.4 Juta Pekerja, Cek Penerima dengan Login kemnaker.go.id dan Pospay

Hal tersebut tentu membuat Reece James merasa hancur.

Mengingat, kompetisi Internasional ini hanya diadakan dalam kurun empat tahun sekali saja.***



Editor: Ahmad R

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x