Alasan Mohamed Salah Berharap Liverpool Bertemu Real Madrid di Final Liga Champions, Ajang Balas Dendam?

- 4 Mei 2022, 15:30 WIB
Mohamed Salah Berharap Liverpool Bertemu Real Madrid di Final Liga Champions
Mohamed Salah Berharap Liverpool Bertemu Real Madrid di Final Liga Champions /Instagram/@liverpoolfc/
MEDIA PAKUAN - Liverpool berhasil melaju ke babak final Liga Champions setelah sukses mengalahkan Villarreal dalam babak semifinal, dua leg sekaligus. 

Setelah unggul 2-0 saat bertemu di Anfield, Liverpool kembali menundukkan Villarreal di kandang mereka sendiri dengan skor 2-3, membuat agregat antara keduanya menjadi 5-2.

Hasil itu membuat Liverpool mengamankan tiket untuk tampil di Perancis pada babak final Liga Champions musim 2021-2022.
 
Pasca lolos ke final, Liverpool pun harus menunggu pertandingan antara Real Madrid vs Manchester City untuk mengetahui lawan mereka selanjutnya dalam memperebutkan trofi. 
 
Namun salah satu punggawa Liverpool yakni Mohamed Salah, terang-terangan menyebut dirinya ingin berduel dengan Real Madrid. 
 
Keinginan pemain Mesir itu rupanya berdasar pada kekalahan Liverpool di final Liga Champions musim 2018 lalu, di mana saat itu klub asuhan Jurgen Klopp dipaksa menyerah oleh Real Madrid dengan skor 3-1.

"Saya ingin Madrid di final. Mereka sudah mengalahkan kami di final, jadi mari kita mainkan mereka lagi," kata Salah seperti dikutip BT Sport
 
Baca Juga: Terkuak Rahasia Hajar Aswad Bisa Wangi sampai Sekarang, Ternyata Karena Ini

“Itu sulit di babak pertama, tetapi di babak pertama pelatih berbicara kepada kami. Dia berbicara dan berteriak! Kami berbicara satu sama lain. Kami adalah tim top sehingga kami tahu kami bisa menyerang balik. Itu membuat kemenangan lebih menarik,"

"Setelah kami memenangkan setiap pertandingan grup, saat itulah saya berpikir 'kami akan memenangkan Liga Champions.' Anda perlu fokus pada pekerjaan Anda, Anda perlu menetapkan tujuan dalam pikiran Anda dan pergi dari sana." lanjut Salah 

Sementara itu sang pelatih, Jurgen Klopp, akan menerima siapapun lawan Liverpool nanti dan akan tetap mengusahakan yang terbaik bagi timnya. 

"Saya akan menontonnya besok. Siapa pun yang menang, itu akan menjadi luar biasa. Mereka pantas mendapatkannya dan kami akan saling berhadapan di Paris!"
 
Laga antara Real Madrid vs Manchester City sendiri akan digelar di Santiago Bernabeu dan dapat disaksikan pada Kamis, 5 Mei 2022 dini hari WIB. 
 
Manchester City unggul sementara setelah memenangkan pertandingan leg 1 di Etihad Stadium dengan skor 3-2. ***

Editor: Siti Andini

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x