Sempat Kalah, Real Madrid Pulangkan Chelsea dari Liga Champions Lewat Laga Dramatis

- 13 April 2022, 07:18 WIB
Real Madrid Pulangkan Chelsea dari Liga Champions Lewat Laga Dramatis
Real Madrid Pulangkan Chelsea dari Liga Champions Lewat Laga Dramatis /Instagram/@realmadrid/
MEDIA PAKUAN - Real Madrid sukses melaju ke babak semi final Liga Champions setelah melewati pertandingan dramatis melawan juara bertahan Chelsea dengan agregat 5-4 di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu dini hari WIB.
 
Meski kalah 2-3 di kandang, Madrid unggul agregat setelah kemenangannya di Stamford Bridge minggu lalu. 
 
Pada babak pertama, Chelsea yang tertinggal agregat tampil sangat apik dengan taktik dari Thomas Tuchel. 
 
 
Terbukti, pada menit ke-15 Chelsea menciptakan gol lewat sepakan Mason Mount yang di umpan dari Timo Werner. 
 
Gol yang menjadi titik balik para pemain Chelsea untuk membalikan skor agregat, tetapi skor 0-1 berakhir hingga babak pertama selesai. 
 
Chelsea tak menyianyiakan kesempatan saat diberikan tendangan sudut. Mereka memperlebar kedudukan lewat tandukan Antonio Rudiger pada menit ke 51.
 
 
Pada menit ke-75, sang striker Timo Werner mencatatkan namanya di papan skor usai melewati dua pemain Madrid di dalam kotak penalti. Skor 0-3 untuk Chelsea. 
 
Tak menyerah, Real Madrid yang tertinggal skor agregat membalasnya lewat sepakan Rodrygo setelah menerima umpan dari Modric pada menit ke 80. Skor 1-3 bertahan hingga babak pertambahan waktu yang membaut agregat kedua team sama. 
 
Di babak extra time, semua pemain mengeluarkan tenaganya yang tersisa. Real Madrid dan Chelsea tampil agresif demi tiket masuk ke semi final Liga Champions. 
 
 
Akan tetapi sangat disayangkan bagi Chelsea. Mereka harus mengakui kehebatan Karim Benzema usai mencetak gol pada menit ke-96 yang mengakibatkan agregat menjadi 5-4.
 
Atas kemenangan ini, Tim asuhan Carlo Ancelloti akan melaju ke semi final melawan pemenang dari laga Manchester City vs Atletico Madrid. ***

Editor: Siti Andini

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x