Ditinggal Harry Kane Pindah ke Manchester City, Tottenham Hotspur Bujuk Lionel Messi

- 10 Agustus 2021, 07:40 WIB
Lionel Messi resmi ke PSG./Instagram/@messi_messi10
Lionel Messi resmi ke PSG./Instagram/@messi_messi10 /

MEDIA PAKUAN - Tottenham Hotspur secara lantang menyatakan bahwa mereka memiliki minat untuk mengontrak mantan pemain andalan Barcelona Lionel Messi.

Pernyataan tersebut dikeluarkan Tottenham Hotspur setelah Lionel Messi secara mengejutkan resmi kelua dari Camp Nou meninggalkan Barcelona.

Meskipun sejak awal Paris Saint Germain (PSG) adalah klub paling terdepan yang akan segera menyelesaikan kesepakatan dengan Lionel Messi dalam beberapa hari ini.

Baca Juga: Unjuk Gigi sebagai Klub Terkaya, PSG Siap Borong Kontrak Lionel Messi dan Kylian Mbappe

Namun Tottenham Hotspur muncul sebagai klub yang telah mengindikasikan bahwa mereka juga ingin mengontrak pemain berusia 34 tahun itu dengan status bebas transfer.

Kabar tersebut menunjukkan klub London Utara itu mungkin hanya melakukan penjajakan awal mengenai biaya yang terkait dengan pembuatan kesepakatan.

Tottenham Hotspur disebut-sebut memiliki uang yang cukup untuk menanda tangani kontrak bersama Lionel Messi di bursa transfer musim panas ini.

Baca Juga: Terima Tawaran Pep Guardiola, Harry Kane Bersedia Jadi Pemain Termahal Manchester City

Terlebih diwaktu yang bersamaan Tottenham Hotspur akan menjual striker utamanya Harry Kane kepada Manchester City dengan harga sangat fantastis.

Sehingga Tottenham Hotspur dipastikan mendapatkan banyak uang dari hasil penjualan Harry Kane ke Manchester City dengan harga tinggi itu.

Dan tampaknya mereka juga akan menjual lagi sejumlah pemain lainnya apabila Lionel Messi juga menyatakan kesediaannya untuk bergabung dengan Tottenham Hotspur.

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN PT Angkasa Pura Agustus 2021: Hanya untuk 1 Orang Saja, Berikut Link Pendaftaran

Sementara Lionel Messi saat ini dikabarkan akan menanda tangani kontrak dua tahun dengan PSG jika klub Prancis itu dapat memenuhi kriteria FFP yang relevan.

Selain itu, Atletico Madrid yang dikelola oleh rekan Messi dari Argentina, yakni Diego Simeone juga telah menjajaki minat pemain berusia 34 tahun itu pindah ke Wanda Metropolitano.***

 

Editor: Ahmad R

Sumber: Sport Mole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x