Viral di Media Sosial Jama'ah Aolia, Sholat Idul Fitri Lebih Awal: Tahukah Anda Apakah Aliran Jama'ah Aolia?

- 7 April 2024, 18:10 WIB
Jemaah Aolia Lebaran Hari Ini 5 Maret 2024, Shalat Idul Fitri di Panggang Gunung Kidul, Tersebar di Yogyakarta
Jemaah Aolia Lebaran Hari Ini 5 Maret 2024, Shalat Idul Fitri di Panggang Gunung Kidul, Tersebar di Yogyakarta /Antaranews

 

MEDIA PAKUAN - Jemaah Aolia sudah melaksanakan shalat Idul Fitri pada Jum'at 5 April 2024 di Masjid Aolia Gunung Kidul.

Waktu salat Idul Fitri jemaah tersebut dibeberkan oleh salah satu kerabat Imam Jamaah Masjid Aolia KH. Ibnu Hajar Sholeh Pranolo (Mbah Benu), Daud, ketika dihubungi wartawan lewat sambungan telepon pada Kamis 4 April lalu.

"Betul, besok (shalat Idul Fitri)," ucap Daud.

Baca Juga: Marcelo Rospide Puas dengan Performa Timnya, Persik Kediri Kalahkan Persedikab 1-0

Apa Itu Jemaah Aolia?

Putra ketiga Pengasuh Jemaah Aolia, Musa Asigbillah, menjelaskan mengenai shalat Idul Fitri yang dikerjakan lebih awal oleh Jemaah Aolia dan pengertian dari Aolia itu sendiri.

Musa mengatakan bahwa Jemaah Masjid Aolia dipimpin langsung oleh Kiai Haji Raden Ibnu Hajar Sholeh Pranowo atau lebih dikenal dengan Mbah Benu.

Para jamaahnya menyebut Mbah Benu sebagai Mursyid atau guru.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x