Berjibaku, 50 Personil Sudin Gulkarmat Jaktim Dikerahkan Padamkan Kobaran Api: Empat Kontrakan Hangus

- 7 Januari 2024, 14:50 WIB
Ilustrasi kobaran api hanguskan 4 kontrakan
Ilustrasi kobaran api hanguskan 4 kontrakan /PIXABAY/
 
MEDIA PAKUAN - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur berhasil memadamkan kobaran api.
 
Petugas berjibaku memadamkan kobaran api yang sempat tidak hanya menghanguskan rumah kontrakan empat pintu
 
Tapi kobaran api di RT/ RW 05/09 Rawa Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu 7 Januari 2024 menghanguskan lima motor milik warga. 
 
 
Untuk memadamkan api, sebanyak 50 personil dikerahkan. Upaya mereka dengan melibatkan 10 Unit kendaraan pemadam untuk mengatasi kebakaran tersebut.
 
 
"Kami berjibaku menyelamatkan empat kepala keluarga dengan 12 jiwa dari sergapan api. Warga yang mendiami lokasi tersebut terselamatkan," tutur Kasie Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman di Jakarta.
 
Dia mengatakan peristiwa kebakaran tersebut dipicu oleh korsleting dari salah satu kamar tidur. Dan pihaknya mendapat laporan dari warga yang datang pada pukul 06.10 WIB.
 
"Awalnya ada penyalaan dari kamar tidur, lalu makin lama makin membesar," katanya.
 
 
Gatot mengungkapkan tidak terdapat korban dari penduduk dalam peristiwa kebakaran tersebut.
 
"Total kerugian mencapai kurang lebih Rp300 juta," ungkap dia. ***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x