Persiapan Debat Cawapres, Gibran: Makan Enak, Tidur Nyanyak, Ketawa Banyak!

- 20 Desember 2023, 11:19 WIB
Persiapan Debat Cawapres, Gibran: Makan Enak, Tidur Nyanyak, Ketawa Banyak!
Persiapan Debat Cawapres, Gibran: Makan Enak, Tidur Nyanyak, Ketawa Banyak! /Kolase Antara/Indrianto Eko Suwarso, Antara/Aprillio Akbar, dan PDIP./

MEDIA PAKUAN - Jelang debat perdana untuk para cawapres, Muhaimin Iskandar (cak Imin), Gibran Rakabuming, dan Mahfud MD, ketiga cawapres itu pun mempersiapkan diri mereka masing-masing menjelang pelaksanaannya.

Debat kedua untuk para cawapres akan mengusung tema ekonomi yang mencakup ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Debat perdana cawapres ini akan dilaksanakan pada Jum'at, 22 Desember 2023 mendatang.

Cak Imin yang merupakan cawapres nomor urut 1 mempersiapkan dirinya dengan membaca ulang seluruh visi-misi AMIN soal ekonomi, yang dimana visi-misi AMIN 60% lebih condong ke perekonomian.

Baca Juga: Kampanye Hari ke-23, Prabowo Kembali Bekerja Sebagai Menhan, Gibran Sebagai Wali Kota Surakarta

"Yang saya persiapkan membaca-baca lagi semua visi-misi AMIN, terutama di bidang ekonomi," katanya

Cak Imin pun melakukan diskusi dengan beberapa pihak untuk memperdalam pemahaman nya tentang ekonomi.

Salah satunya adalah Cak Imin sudah mulai berdiskusi dengan Thomas Lembong selaku Co-Captain Timnas AMIN yang juga eks Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) 2016-2019.

Selain dengan Tom Lembong, Angga menyebut bahwa Cak Imin juga melakukan diskusi mendalam dengan pendiri Tokopedia yaitu Leontinus Alpha Edison atau Leon.

Sementara, cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming mempersiapkan diri dengan mempertajam wawasannya tentang perekonomian hingga infrastruktur hingga berdiskusi dengan beberapa pihak sebagai bekalnya untuk menghadapi debat nanti.

Nusron mengklaim kesiapan Gibran bahkan sudah terlihat semenjak capres pasangannya, Prabowo Subianto melaksanakan debat capres pertama 12 Desember kemarin.

"Persiapan khusus ada. Tidak ada training-trainingan, pokoknya persiapannya makan yang enak, tidur yang nyenyak, ketawa yang banyak," kata Nusron, Selas, 19 Desember 2023 malam.

Baca Juga: TKN Prabowo-Gibran Menegaskan Komitmen Transparansi Dana Kampanye

Gibran memang menjadi cawapres paling muda diantara dua kandidat lainnya, yaitu Mahfud MD dan Cak Imin. Lantaran pengalamannya belum sebanyak dua cawapres lainnya, tidak sedikit masyarakat yang meragukan kemampuan Gibran dalam debat nanti.

Sedangkan, persiapan cawapres nomor urut 3, Mahfud MD. Sosok yang kini masih menjabat sebagai Menko Polhukam itu mengaku lebih rajin membaca koran agar bisa lebih dalam mempelajari isu-isu perekonomian yang berkembang di tengah masyarakat

"Ya siap saja, persiapannya, ya, baca-baca soal ekonomi begitu 'kan, baca-baca di koran wah ini bicara apa, oh infrastruktur, oh ekonomi, ini suku bunga, ini soal inflasi, itu 'kan semua ada di koran," katanya.

Mahfud menilai, debat hanya akan melihat kemampuan seseorang dalam hal terhadap pemahamam suatu persoalan.

"Saya tidak ada persiapan karena debat itu kayak kemarin tidak bisa diduga. Orang bikin pertanyaan, ambil dari undian kemudian kalau mau ditanya juga enggak tahu mau ditanya apa,” kata Mahfud saat ditemui di Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat.

Mahfud berpandangan, persoalan ekonomi sangat terkait dengan banyak aspek dalam segala kebijakan ketatanegaraan. Namun, dirinya menyatakan siap menjawab berbagai pertanyaan yang menyangkut masalah ekonomi pada debat tersebut.

“Ya kita siap saja,” imbuhnya.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x