Polisi Ringkus 10 Pengeroyok Anggota Polairud di Jakarta Utara

- 3 Januari 2022, 17:31 WIB
 
 
MEDIA PAKUAN-Polisi berhasil meringkus sekelompok orang yang mengeroyok anggota Polri, Bripda Rio Novemberyanto Rajagukguk di Tanjung Priok, Jakarta Utara.
 
Kelompok yang telah melakukan pengeroyokan tersebut, berjumlah 10 orang.
 
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menyampaikan penangkapan itu Senin, 3 Januari 2022.
"Ya hari ini diamankan ada 10 orang. Kejadiannya sendiri hari Sabtu, tanggal 1 Januari 2022 pukul 17.00 WIB, korbannya anggota Polairud Mabes," ujar Zulpan 
 
Zulpan belum bisa memastikan kondisi terkini Bripda Rio setelah dikeroyok 10 orang. 
 
"Belum tau bagaimananya ya, yang pasti luka-luka karena kan dikeroyok 10 orang," katanya.
 
Sebelumnya, AKBP Dwi Prasetyo Wibowo menceritakan kronologi pengeroyokan terhadap salah satu anggota Polri.
 
Berawal dari Bripda Rio yang sedang makan, tiba-tiba dirinya melihat kerumunan orang yang sedang ribut.
"Intinya, korban sedang makan di warteg bersama Lalu melihat ada orang yang berkerumun (ribut)," kata Dwi Prasetyo saat dikonfirmasi.
 
Kemudian, Bripda Rio menghampiri kerumunan tersebut dan berniat untuk menenangkan. Namun, niatnya ditanggapi berbeda oleh massa, sehingga Bripda Rio kemudian dikeroyok.
 
"Niatnya melerai, namun justru menjadi korban," pungkasnya.
 
Semoga kisah ini, bisa menjadi pelajaran bagi kita semua untuk selalu hati-hati, karena kejahatan tidak tahu kapan dan siapa.***
 
 
 

Editor: Hanif Nasution

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x