Info Terkini Akhir Januari 2021, Inilah Update Jumlah Penerima Vaksin Covid-19, Kemenkes: Belum Capai Target

- 31 Januari 2021, 18:36 WIB
Info Terkini Akhir Januari 2021, Inilah  Update Jumlah Penerima Vaksin Covid-19, Kemenkes: Belum Capai Target
Info Terkini Akhir Januari 2021, Inilah Update Jumlah Penerima Vaksin Covid-19, Kemenkes: Belum Capai Target /Twitter/@KemenkesRI

MEDIA PAKUAN - Informasi terkini di akhir Januari 2021, tentang jumlah tenaga kesehatan yang sudah vaksinasi Covid-19 di Indonesia.

Sampai saat ini, sudah tercatat ada 493.133 tenaga kesehatan di 92 kabupaten/kota yang ada di seluruh provinsi di Indonesia.

Sedangkan target awalnya yaitu sebanyak 1.531.072 tenaga kesehatan, pada program vaksinasi tahap pertama.

Baca Juga: Hore! Pembangunan Bandara Jenderal Soedirman Purbalingga Hampir Usai

Diantara 493.133 tenaga kesehatan yang sudah divaksin, ada sebanyak 22.548 orang yang sudah melakukan vaksinasi dosis kedua.

Dilansir Media Pakuan dari laman Antara News pada Sabtu, 31 Januari 2021, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memaparkan ada 1.500.721 orang yang sudah melaksanakan registrasi ulang.

Padahal awalnya ada sebanyak 1.531.072 sumber daya manusia kesehatan (SDMK), yang sudah ditetapkan untuk menerima vaksin.

Baca Juga: Waduh! Usai Vaksinasi, Wakil Walikota Depok Dikabarkan Positif Covid-19 Setelah Merasakan Ini

Seperti yang diketahui sebelumnya, pemerintah akan menyuntikan vaksin Covid-19 ke 181.554.465 masyarakat di seluruh Indonesia.

Akan tetapi, target awal pemerintah yaitu untuk para tenaga kesehatan, karena mereka berada di garda terdepan dalam penanganan virus Corona.

Selanjutnya target pemerintah yaitu, para pejabat, tokoh publik, TNI, Polri dan para pegawai yang bertugas di lokasi-lokasi publik.

Berikut inilah rincian lengkap jumlah penerima vaksin periode Februari - Maret dan April 2021 - Maret 2022:

Baca Juga: Inilah Deretan Negara Terkorup Versi Transparency Internasional, Apa Indonesia Salah Satunya?

1. Februari - April 2021 tahap 2:

- Petugas publik: 17,4 juta orang

- Lansia: 21,5 juta orang

2. April 2021 - Maret 2022 tahap 3

Baca Juga: Tertarik Ikut Rekrutmen TNI AL 2021, Inilah Tempat, Syarat dan Cara Daftar Prajurit Tamtama PK Gelombang 1

- Masyarakat rentan: 63,9 juta orang

- Masyarakat lainnya: 77.4 juta.

Itulah rincian sementara penerima vaksin Covid-19 di seluruh Indonesia.***

Editor: Holis Sindy Sauri

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah