Token Listrik Gratis Desember: Cara Membedakan Pelanggan Subsidi dan Non Subsidi Menurut PLN

- 18 Desember 2020, 20:42 WIB
Perbedaan token subsidi dan non subsidi
Perbedaan token subsidi dan non subsidi /PT PLN (Persero)

MEDIA PAKUAN - Informasi seputar program stimulus covid 19 berupa token listrik gratis Desember 2020.

Terdapat beberapa perbedaan pelanggan subsidi dan non subsidi, yang sudah diberitahukan PLN melalui akun Intagramnya.
 
Baca Juga: Ingin Ikut Rekrutmen Seleksi PNS 2021 Tapi Belum Tahu Cara Mudah agar Lolos? Berikut Jawabannya

Berikut cara membedakan pelanggan subsidi dan non-subsidi:

1. R1/900VA Subsidi

- Cek struk pembayaran sebelumnya

- Lihat pada kolom Tarif/Daya

- Jika tertera R1, maka Anda berhak mendapat keringanan

2. R1M/900VA Non Subsidi

- Cek struk pembayaran sebelumnya

- Lihat pada kolom Tarif/Daya

- Jika tertera R1M, maka Anda tidak berhak mendapat keringanan.
 
Baca Juga: Alhamdulillah! 413.649 Perusahaan Sudah Menerima BLT BPJS Ketenagakerjaan untuk Karyawannya

Maka dari itu, bila Anda ingin dapat subsidi token listrik gratis bisa gunakan cara berikut ini:

1. Login www.pln.co.id

- Buka alamat dan login ke www.pln.co.id, kemudian pilih menu Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon)

- Login dengan memasukkan ID Pelanggan atau nomor meter

- Jika sukses, token listrik gratis Desember 2020 akan ditampilkan di layar

- Pelanggan tinggal memasukkan token listrik gratis Desember 2020 tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.
 
Baca Juga: Masyarakat Harus Lakukan Ini Jika Ingin Masuk Bali Jelang Jelang Libur Natal dan Akhir Tahun

2. Whatsapp (WA) 08122123123

- Buka Aplikasi WhatsApp.

- Chat WhatsApp ke 08122123123 , ikuti petunjuk, salah salah satunya masukkan ID Pelanggan.

- Token listrik gratis Desember 2020 akan muncul

- Pelanggan tinggal memasukkan token listrik gratis Desember 2020 tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.
 
Baca Juga: Kasus Prostitusi TA, Polisi Telah Membekuk Mucikarinya Terlebih Dahulu

Berikut inilah 5 golongan pelanggan yang mendapatkan diskon pembayaran listrik dan durasi waktunya.

1. Rumah Tangga 450VA Pembebasan tagihan/Token Gratis s.d Desember 2020

2. Rumah Tangga 900VA Bersubsidi Diskon 50% tagihan/token listrik s.d Desember 2020

3. Bisnis Kecil 450VA Pembebasan tagihan/Gratis s.d Desember 2020

4. Industri Kecil 450 VA Pembebasan tagihan/Gratis s.d Desember 2020

5. Sosial Kecil 450 VA Pembebasan Tagihan/Gratis s.d Desember 2020.
 
Baca Juga: Jalan Perintis Kemerdekaan Depan Mapolres Sukabumi Kota Dijadikan Tempat Istighosah Massa Aksi

Berikut inilah kode yang mendapatkan token listrik gratis dan diskon 50 persen.

1. R1/450 VA (Gratis)

2. R1T/450 VA (Gratis)

3. R1/900 VA (Diskon)

4. R1T/900 VA (Diskon).***

Editor: Siti Andini

Sumber: PLN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x