Karawang Klaim Berhasil Turunkan Angka Kasus COVID-19

- 2 Oktober 2020, 19:02 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Pixabay/

MEDIA PAKUAN-Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Karawang, Jawa Barat, telah mengklaim berhasil menurunkan angka kasus orang terkonfirmasi positif Covid-19.

"Kita sudah cukup berhasil meningkatkan kapasitas testing (pemeriksaan) dan treatment (perawatan) pasien COVID-19," kata Fitra Hergyana, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 setempat, di Karawang.

Baca Juga: Muncul Klaster Industri di Karawang Akibat Perusahaan Lalai Terapkan Protokol Kesehatan

Ia Mengatakan kinerja para tenaga medis yang berjuang menangani kasus positif COVID-19, kini dapat Menyembuhkan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dan angka kematian yang rendah.

Kata dia, banyaknya resistensi dari masyarakat di lapangan akibat adanya stigma negatif dari masyarakat terhadap penderita COVID-19, jadi penyebaran virus masih tinggi.

Baca Juga: Covid-19 Mengganas Ridwan Kamil Salurkan Alat Bantu Pernafasan ke Depok

Ia menyampaikan, fokus utama kinerja dalam menangani penyebaran COVID-19 ialah dengan melakukan 3T, yakni testing, tracing dan treatment.

"Hal itu bukan upaya yang mudah. Karena saat ini Karawang sudah menjadi sorotan, terutama dalam klaster industri," katanya.

Baca Juga: Mahfud MD Ingatkan Pjs Bupati Sukabumi Terkait Pelaksanaan Pilkada saat Pandemi COVID-19

Halaman:

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah