Suparman Menangis! Polres Sukabumi Bedah Rumah Warga di Caringin Sukabumi: Rangka Hari Bhayangkara Ke-78

- 23 Juni 2024, 10:55 WIB
personil Polres Sukabumi tengah memperbaiki rumah warga di Kecamatan Caringin Kabupaten Sukabumi
personil Polres Sukabumi tengah memperbaiki rumah warga di Kecamatan Caringin Kabupaten Sukabumi /Ahmad Rayadie/

MEDIA PAKUAN - SUPARMAN (58) warga di Kampung Cipeundeuy RT 03/01, Desa Sukamulya, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi berkaca-kaca, Minggu 23 Juni 2024.

Dia terlihat terharu setelah mendapati rumahnya kini layak untuk dihuni. Rumahnya dibangun lebih baik dan layak huni oleh personil Kepolisian Resort (Polres) Sukabumi dibantu warga

Aksi rehab rumah miliki Suparman dibantu secara gotong royong secara gotong royong melalui kegiatan kerja bakti dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78.

Baca Juga: Shopee Live Pilihan Utama UMKM & Brand Lokal, Dongkrak Transaksi Signifikan di Semester Pertama 2024

"Saya sangat berterimakasih, tidak hanya bisa berbuat banyak. Hanya sangat bersyukur,"kata Suparman sambil mengusap air matanya.

Kepala Desa Sukamulya, Mahdan Zaenal Abidin mengatakan sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan Polres Sukabumi kepada warganya.

" Bantuan ini sangat kami butuhkan. Terima kasih juga kepada Bapak Kapolsek yang selalu cepat tanggap dan alhamdulillah bisa bersinergi dalam hal apapun khususnya di wilayah Desa Sukamulya,"katanya.

Kapolres Sukabumi,Kapolres Sukabumi  AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro program bedah rumah ini merupakan salah satu dari beberapa program Polri dalam rangka memperingati hari jadi Bhayangkara.
Kapolres Sukabumi,Kapolres Sukabumi AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro program bedah rumah ini merupakan salah satu dari beberapa program Polri dalam rangka memperingati hari jadi Bhayangkara.

Kapolres Sukabumi, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro mengatakan program bedah rumah ini merupakan salah satu dari beberapa program Polri dalam rangka memperingati hari jadi Bhayangkara.

Halaman:

Editor: Ahmad R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah