Ridwan Kamil Bangga, Saat Laka Cibubur Warga Asik Ambil Gambar: Iron Man Menolong Evakuasi Korban Kecelakaan

- 25 Juli 2022, 07:08 WIB
Ridwan Kamil berbincang dengan 'Iron Man' penolong korban kecelakaan maut Cibubur.
Ridwan Kamil berbincang dengan 'Iron Man' penolong korban kecelakaan maut Cibubur. /Tangkapan layar Instagram.com/@ridwankamil/
 
MEDIA PAKUAN - Kecelakaan lalu lintas pada 18 Juli 2022 di perbatasan Cibubur-Bekasi berujung merenggut banyak nyawa akibat tertabrak truk tangki BBM Pertamina.
 
Akan tetapi di balik insiden mematikan itu masih ditemukan sepercik butir kemanusiaan yang ditunjukkan oleh seorang warga.
 
Ialah Purwanto, pria asal Cirebon yang kerap cosplay bak Iron Man di kawasan Cibubur.
 
 
Ditemui Ridwan Kamil di kediamannya di kawasan Bogor, sosok Iron Man Cibubur mengungkapkan ketika itu spontanitas yang datang dari dalam dirinya mendorong untuk melakukan pertolongan pada korban kecelakaan di Cibubur.
 
"Warga sibuk main hp, bukannya menolong.' Itu kesaksian Iron Man asal Cirebon, Purwanto, saat kejadian tabrakan maut di perbatasan Cibubur Bekasi, 'Warga beberapa ada pinggir jalan, cuman pada sibuk midioin. Diajak nolong malah pada diem bae," kata Ridwan Kamil menuturkan ulang keterangan dari Purwanto, Minggu 24 Juli 2022.
 
 
Ridwan Kamil pun mengapresiasi tindakan manusiawi yang ditunjukkan Purwanto dan mengajak seluruh masyarakat harus responsif terhadap sesuatu yang bersifat membutuhkan pertolongan.
 
"Semoga kita semua, tidak masuk golongan yg hilang empati, karena alasan kesibukan kita, alasan takut, atau karena berharap petugas pasti akan datang & sejuta alasan lainnya," ujarnya.
 
 
"Semoga kita semua menjadi pribadi humanis penolong yg satset satset. Jiwa yg selalu memanusiakan manusia," ungkapnya.
 
Ridwan Kamil pun menutup kisah inspiratif nyata itu dengan memberikan predikat the real Iron Man kepada Purwanto.
 
"Terima kasih Mas Purwanto, you are the real Iron Man," pungkas Ridwan Kamil dalam unggahan Instagram nya.
 
 
Sebagai bentuk apresiasi, Ridwan Kamil memberikan hadiah kepada Purwanto si Iron Man Cibubur berupa uang sebesar Rp 5 juta.
 
Insiden berdarah di Cibubur terjadi begitu saja ketika truk Tanki BBM milik menabrak banyak kendaraan bermotor hingga menewaskan belasan jiwa.
 
 
Atas peristiwa tragis tersebut, pihak Pertamina pun telah menyampaikan permohonan maafnya serta siap bertanggung jawab dengan memberikan biaya penanganan penuh kepada korban.****

Editor: Ahmad R

Sumber: Instagram Ridwan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x