Cianjur Pecahkan Rekor MURI Kaulinan Tradisional, Begini Kata Bupati

- 7 April 2021, 18:49 WIB
FOTO: ISTIMEWA
FOTO: ISTIMEWA /

MEDIA PAKUAN-Kabupaten Cianjur memecahkan rekor MURI Kaulinan Tradisional.

Acara ini dilaksanakan di Taman Pancaniti Pendopo Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur pada Rabu, 7 April 2021.

Bupati Cianjur, Herman Suherman menyebutkan, warisan budaya Indonesia yakni permainan tradisional yang mengajarkan berbagai macam karakter positif kepada anak-anak yang memainkannya.

Baca Juga: Bupati Cianjur Herman Suherman : Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Lebih Utama daripada Mengobati

Karakter ini dibeberkannya melalui akun Instagram @h.hermansuherman, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.

"Indonesia memiliki warisan budaya yang sangat beragam dan memiliki nilai-nilai kehidupan didalamnya, diantara warisan budaya tersebut adalah permainan tradisional yang mengajarkan berbagai macam karakter positif kepada anak-anak yang memainkannya, seperti disiplin, taat aturan, sportifitas, komunikasi, strategy, tekun, gigih dan pantang menyerah," tulisnya pada Rabu, 7 April 2021.

Pada awalnya, kegiatan positif yang digagas dan difasilitasi oleh Jabar Bergerak ini, ditargetkan diikuti secara virtual oleh sebanyak 20.021 orang secara bersama-sama, di beberapa daerah Jawa Barat.

Namun, ternyata antusias dari masyarakat sangat tinggi sehingga akhirnya diikuti oleh 30.953 orang, yang bermain kaulinan tradisional dan ditayangkan secara virtual dan 5000 video permainan, kata Herman.

Baca Juga: Berminat Dapat Pelatihan Kerja dan Skill Tambahan di Cianjur? Begini Cara Pendaftarannya

Kegiatan ini diikuti oleh Pendiri Jabar Bergerak Atalia Praratya Ridwan Kamil, Wakil Ketua Umum Jabar Bergerak Tantan Ahmad Santana, dan Neneng Hayati, dan Forkopimda Cianjur.

Selain itu, Perwakilan Muri, Ketua dan Wakil Ketua Jabar Bergerak Kabupaten Cianjur, Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Pj Sekda Kabupaten Cianjur, Kepala Cabang BJB Cianjur, dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Cianjur juga turut serta dalam kegiatan.

"Semoga permainan tradisional yang saat ini sudah semakin jarang kita temukan di masyarakat, kembali dimainkan oleh generasi muda kita saat ini, dan mampu memberikan nilai positif kepada anak-anak.

Meskipun kemajuan teknologi semakin maju dan anak-anak sudah akrab dengan permaian di gawai mereka, namun kita tidak boleh melupakan warisan budaya kita yang luhur.

Baca Juga: Diskusi dengan Ketum PSSI, Ini yang Disampaikan Bupati Kuningan

Selamat dan sukses kepada Jabar Bergerak yang sudah memiliki ide dan gagasan cemerlang untuk memecahkan rekor MURI Permainan Kaulinan Tradisonal Terbanyak di Kabupaten Cianjur," ungkapnya.***

Editor: Hanif Nasution

Sumber: @h.hermansuherman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x