Dapat Kiriman Video Jalan Berlubang, Bupati Kuningan Minta Masyarakat Bersabar

25 Januari 2021, 17:12 WIB
Bupati Kuningan Acep Purnama /@aceppurnama.official/Instagram/

MEDIA PAKUAN - Bupati Kuningan, Acep Purnama diketahui mendapat kiriman video dari akun Instagram @kanurasa.

Video itu memperlihatkan Jalan Raya Lengkong, Kabupaten Kuningan, yang berlubang dan cukup memprihatinkan. Tetapi, jalan tersebut kini sudah diperbaiki.

Namun, bagi warga yang kondisi jalan di wilayahnya belum diperbaiki, Acep Purnama meminta untuk bersabar.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale (SMS) Dimulai, Dapatkan Gratis Ongkir Rp0 dan ShopeePay Deals Rp1 Tiap Bulan!

Baca Juga: Bantuan BPUM UMKM 2020 Berdampak Positif, DPR Setujui Bantuan Rp28,8 Triliun untuk 2021

Dilansir oleh Media Pakuan, Acep memposting video jalan Raya Lengkong sebelum dan sesudah diperbaiki.

"Dapat 2 kiriman video dari @kanurasa, Haturnuhun.
Bagi masyarakat yang kondisi jalan di wilayahnya belum dapat perbaikan mohon bersabar karena dengan bersabar kita akan mendapatkan hasil yang memuaskan.
Semua akan indah dan licin pada waktunya," tulisnya pada Minggu, 24 Januari 2021.

Sebelumnya, akun Instagram @kanurasa itu mengirim video pada Bupati Kuningan dengan maksud melaporkan kondisi Jalan Raya Lengkong yang berlubang.

Baca Juga: LAPAN Turun Tangan! Pasca Warga Buleleng Bali Dikejutkan Suara Dentuman, Astronom: Meteor Besar Jatuh Kebumi

"Cerita pagi dari Jalan Raya Lengkong.
Yth.
1. Bupati Kuningan @aceppurnama.official
2. Wakil Bupati Kuningan @m.ridhosuganda
3. Kepala Dinas PUPR Kab. Kuningan.

Hanya melaporkan kondisi Jalan Raya Lengkong yang sudah banyak berlubang sehingga membahayakan para pengguna jalan, terutama pengendara motor.

Saat hujan besar dan malam banyak yang tidak terlibat jalanan berlubangnya.

Mohon kiranya ada penanganan awal dari dinas terkait untuk jalanan yang berlubang. Terima Kasih," tulis @kanurasa.

Baca Juga: 10 Hp Realme Terbaru dengan RAM 8 GB, Dijamin Ngebut dan Anti Loading!

Hal itupun menjadi perhatian pemerintah Kabupaten Kuningan, dengan langsung memperbaiki Jalan Raya Lengkong tersebut.***

Editor: Siti Andini

Sumber: Instagram @bpptkg

Tags

Terkini

Terpopuler