Cakra Khan Bagikan Video Awal Meniti Karier, Netizen Kagum Hingga Melongo

- 9 Agustus 2021, 11:55 WIB
Cakra Khan Bagikan Video Awal Meniti Karier, Netizen Kagum Hingga Melongo
Cakra Khan Bagikan Video Awal Meniti Karier, Netizen Kagum Hingga Melongo /@cakra.khan/Instagram/

MEDIA PAKUAN - Musisi ternama tanah air, Cakra Khan membagikan sebuah video masa lalunya.

Video yang diunggah dalam akun Instagramnya tersebut berisi awal perjuangan meniti karier, yakni ketika Cakra Khan dulu bernyanyi di sekolahnya, SMP Negeri 1 Parigi Ciamis.

Cakra Khan yang sudah memiliki bakat dalam dunia tarik suara sejak kecil pun sukses membuat netizen kagum hingga melongo.

Baca Juga: Denny Darko Mencoba Untuk Menguraikan Beberapa ‘Dosa’ di Balik Petisi Boikot Ayu Ting Ting

Adapun lagu yang dinyanyikan Cakra Khan saat itu yakni "Kupu-Kupu Malam", karya Titiek Puspa yang ia rilis pertama kali pada tahun 1977 silam.

"Peserta no 4 dari SMP N 1 parigi , judul lagu : Kupu kupu malam," tulis @cakra.khan.

Pria asal Pangandaran tersebut juga mengatakan bahwa lagu itu dibawakannya saat puber.

Baca Juga: Sebut Kebijakan Dungu dari Presiden, Rocky Gerung Kini Dikatai Gangguan Jiwa

"saat pertama suara puber kelas 1 smp," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: Instagram Cakra Khan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah