Hati-hati! Rebahan Bisa Membuat Kulit Pantat Anda Bolong, Simak Penjelasan Berikut!

- 10 Desember 2021, 21:21 WIB
Bahaya Rebahan bisa mengakibatkan kulit pantat bolong
Bahaya Rebahan bisa mengakibatkan kulit pantat bolong /
 
MEDIA PAKUAN- Rebahan adalah suatu hal yang sering dilakukan, sebagian orang betah berlama-lama rebahan.
 
Namun apa jadinya jika rebahan justru berdampak buruk bagi kesehatan hingga dapat menjadikan kulit pantat Anda bolong.
 
Tahukah Anda apabila Anda rebahan, tiduran, dan tidak bergerak untuk waktu yang cukup lama.
 
Kulit pantat Anda, bahkan ototnya bisa menjadi bolong.
 
 
Hal ini terjadi karena saat tiduran salah satu tumpuan atau berat badan ada di bokong kita.
 
Penekanan ini membuat kulit dan jaringan lunak di pantat Anda tidak mendapat suplai darah jadi tidak mendapat oksigen dan mati.
 
Gejala awal adalah warna kulit menjadi kemerahan, lama-lama bisa terbuka lalu bernanah karena infeksi lalu menghitam.
 
Biasanya terjadi pada pasien yang lumpuh kakinya, kecelakaan, koma atau pingsan jangka lama. 
 
 
Karena mereka tidak bisa bergerak dan menggerakkan pantat mereka sampai berjam-jam atau berhari-hari.
 
Cara mencegah nya sangat mudah, Anda  atau orang yang tidak bergerak itu tinggal perlu mengganti posisi  minimal setiap dua jam.
 
Dari posisi tiduran, miring ke kanan, miring ke kiri, dan seterusnya.
 
 
Jadi tidak heran apabila orang yang sering tidur bergerak-gerak secara tidak sadar untuk menghindari hal ini.***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: Tiktok Dr Ekida


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah