Peringati Sumpah Pemuda, 5 Artis ini Ternyata Berdarah Pahlawan Nasional

- 28 Oktober 2020, 07:45 WIB
Facebook
Facebook /

MEDIA PAKUAN - 28 Oktober menjadi salah satu tanggal paling bersejarah bangsa Indonesia, yang dikenang dengan sebutan 'Hari Sumpah Pemuda'.

'Sumpah Pemuda' merupakan keputusan Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan selama dua hari di Batavia (Jakarta), pada 27-28 Oktober 1928.

Keputusan inilah yang kemudian melahirkan cita-cita 'tanah air Indonesia', 'bangsa Indonesia', dan 'bahasa Indonesia'. 

Baca Juga: Inilah 4 Dampak Positif Arti Sumpah Pemuda bagi Generasi Milineal

Menjadi keturunan salah satu pahlawan Nasional, tentu memberikan rasa bangga tersendiri, begitu juga dengan sederet artis Indonesia berikut ini.

1.Dian Sastrowardoyo

Pemeran Cinta dalam film 'Ada Apa Dengan Cinta' ini merupakan cucu dari seorang pahlawan Indonesia.

Ayah Dian adalah anak dari pahlawan pergerakan Indonesia, Prof Sunatio Sastrowardoyo.

Baca Juga: Iklar Sumpah Pemuda , Melahirkan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, pada 17 Agustus 1945

Prof Sunario juga merupakan mantan Menteri Luar Negeri Indonesia ke-7, serta Menteri Perdagangan yang ke-12.

Selain itu, pada tahun 1963, dia juga pernah menjadi Duta Besar Indonesia untuk Inggris, serta Rektor Universitas Diponegoro (Semarang).

2. Maia Estianty

Mantan istri Ahmad Dhani tersebut merupakan cicit dari Raden Hadji Oemar Said Tjokroaminoto, Pendiri sekaligus ketua pertama organisasi Sarekat Islam, guru Soekarno, Semaoen, Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo, Alimin, Musso, dan Tan Malaka.

3. Dewi Yull. 

Baca Juga: Arti Logo dan Tema Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-92 tahun, 28 Oktober 2020

Pemilik nama lengkap Raden Ayu Dewi Pujiati ini, merupakan cucu dari Raden Mas Tumenggung Ario Soerjo.

Dia merupakan seorang pahlawan nasional Indonesia, sekaligus gubernur pertama Jawa Timur dari tahun 1945 hingga tahun 1948.

Sebelumnya, pada tahun 1938 hingga tahun 1943, ia menjabat sebagai Bupati di Kabupaten Magetan.

Kemudian, pada tahun 1943, ia menjabat sebagai Su Cho Kan Bojonegoro (Residen).

Baca Juga: Kreasi Seni Anak Negeri Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke- 92 Rabu, 28 Oktober 2020

4. Asri Welas

Artis komedian tersebut merupakan keturunan ketujuh dari Pangerah Diponegoro, pemimpin Perang melawan pemerintah Hindia Belanda pada tahun 1825-1830.

Berkat jasanya, sejarah mencatat perang jawa ini sebagai 'Perang Diponegoro'.

5. Nia Iskandar Dinata

Sutradara bernama lengkap Nurkumiati Aisyah Dewi ini merupakan anak dari Dicky Iskandar Dinata.

Baca Juga: Inilah 4 Dampak Positif Arti Sumpah Pemuda bagi Generasi Milineal

Ayahnya merupakan anak dari sang pahlawan nasional, Raden Otto Iskandar Dinata yang dikenal dengan julukan si Jalak Harupat.

Otto Iskandar Dinata merupakan anggota BPUPKI dan PPKI pada awal kemerdekaan Indonesia.

Selain itu, dia juga pernah menjabat sebagai Menteri Negara pada kabinet yang pertama Republik Indonesia, masa pemerintahan Soekarno-Hatta tahun 1945.

Baca Juga: BMKG Bogor Memperkirakan Hujan Ringan dan Deras Guyur Seluruh Wilayah di Kabupaten Sukabumi

Itulah sederet artis keturunan Pahlawan Nasional.
Semoga dengan perantara para artis tersebut, mengingatkan kita kepada jasa pahlawan, sehingga kita dapat menjadikan mereka sebagai inspirasi dalam kehidupan.***

 

Editor: Ahmad R

Sumber: Berbagai Sumber


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah