Tradisi Bakar Sate Sepanjang 100 meter di Ponpes Sukabumi Meriahkan Momen Idul Adha 1445 H

- 17 Juni 2024, 16:45 WIB
Tradisi bakar sate sepanjang 100 meter di Ponpes Dzikir Al Fath Kota Sukabumi pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.
Tradisi bakar sate sepanjang 100 meter di Ponpes Dzikir Al Fath Kota Sukabumi pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah. /Manaf Muhammad/Media Pakuan

 



MEDIA PAKUAN - Tungku arang yang terbuat dari batang pohon pisang dan genting sebagai tempat pemanggang sate sudah disiapkan. Potongan daging domba dan sapi berbentuk dadu telah ditusuk menggunakan tusuk sate.

Sekitar 1.000 lebih santri di Ponpes Dzikir Al Fath, Kecamatan Gunungpuyuh Kota Sukabumi telah berjejer kurang lebih 100 meter dari gerbang hingga area lapangan sambil memegang kardus yang digunakan untuk mengibas arang.

Mereka bersiap siap untuk membakar sate di atas tungku yang cukup panjang. Ketika aba-aba diberikan, para santri langsung mengibaskan kardus untuk membakar sate.

Diketahui, ini merupakan tradisi bakar sate terpanjang yang rutin dilaksanakan di Ponpes Dzikir Al Fath setiap Hari Raya Idul Adha sejak lima tahun terakhir. Pada pelaksanaan tahun ini kurang lebih ada 5.000 tusuk sate hasil dari penyembelihan 11 ekor domba dan 3 ekor sapi.

Baca Juga: Meriahnya 'Fashion Show' Domba di Ponpes Dzikir Al Fath Sukabumi untuk Menyambut Idul Adha

"Ada 5.000 tusuk yang kita siapkan karena ini ada 1.000 santri kurang lebih santri memegang lima tusuk sate per orang," kata Pimpinan Ponpes Dzikir Al Fath, KH Fajar Laksana, Senin 17 Juni 2024 atau pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur setelah sebelumnya melaksanakan puasa Tarwiyah dan Arafah kemudian takbiran, sholat Idul Adha dan penyembelihan hewan kurban.

"Maknanya yang pertama kita bersyukur kepada Allah setelah kita melaksanakan syariat ajaran Islam yaitu salat Idul Adha dan penyembelihan hewan kurban sebelumnya kita juga melakukan shaum sunnah dulu," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah