Soal Kebakaran di TPA Cikundul, Dinas Lingkungan Hidup Kota Sukabumi Angkat Bicara

- 23 Oktober 2023, 13:55 WIB
Lokasi area kebakaran gunungan sampah di TPA Cikundul Kota Sukabumi.
Lokasi area kebakaran gunungan sampah di TPA Cikundul Kota Sukabumi. /Manaf Muhammad/Media Pakuan

 

MEDIA PAKUAN - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Sukabumi turut buka suara soal kebakaran gunungan sampah di Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Cikundul, Senin 23 Oktober 2023.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Sukabumi Asep Irawan menduga, penyebab kebakaran berasal dari tumpukan sampah yang sudah lama terkena sinar matahari yang begitu terik.

"Itu kan di TPA ada gas metana yang keluar dari dalam, kemungkinan itu kemarin sebelum hujan cuaca panas dan suhu tinggi jadi karena ada kaitan dengan panas itu," kata Asep, Senin 23 Oktober 2023.

Selain itu dugaannya, terdapat sisa korek di dalam tumpukan limpah sehingga memicu munculnya api hingga menyebar luas ke area lainnya.

Baca Juga: Cuaca Terik, TPA Cikundul Kota Sukabumi Kebakaran: Diduga Karena Gas Metana

"Kedua kemungkinan di sampah-sampah ada bekas korek yang masih berisi gas. Kemudian meletup dan menyambar," ungkap Asep.

Menurutnya, area kebakaran berada di belakang yang mana tidak ada aktivitas orang di sana. "Area belakang yang kebakaran, area pasif jadi tidak ada aktivitas," ucapnya.

Pihaknya dibantu petugas pemadam kebakaran dari kota dan kabupaten Sukabumi melakukan pemadaman dan pendinginan yang dilakukan dari Minggu 22 Oktober siang hingga Senin 23 Oktober 2023 dini hari.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x