Gerilya! Jelang Pilkada Asep Japar dan Partai Golkar Konsolidasi di Dapil IV: PK Kecamatan dan Desa Hadir

29 Juni 2024, 14:30 WIB
Asep Japar dan Partai Golkar Konsolidasi di Dapil IV //Media pakuan.com/


MEDIA PAKUAN - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar bersama Bakal calon (Balon) Bupati Sukabumi, Asep Japar terus melakukan serangkaian pemantapan.

Kali ini Asep Japar didamping para pengurus partai melakukan konsolidasi. Mereka bergerilya mendatangi para pengurus kecamatan (PK) Partai Golkar dan desa

Dikemas dengan pendidikan politik, para pengurus da kader di Daerah Pemilihan (Dapil) IV melakukan pertemuan dengan bakal calon kepala daerah.

Baca Juga: Sangat Mencengangkan!Transaksi Terbesar Judi Online di Kabupaten-Kota, Ini Datanya

Bahkan pertemuan kali ini, tidak hanya dihadiri para pengurus kecamatan Partai Golkar. Tapi sejumlah pengurus ditingkat desa terlihat menghadiri kegiatan kali ini.


Dapil IV meliputi Kecamatan Sukabumi, Gunungguruh, Kadudampit, Cisaat, Sukaraja, Kebonpedes, Cirenghas, Gegerbitung dan Sukalarang.

Sementara dari DPD Partai Golkar, hadir Ketua Harian DPD Partai Golkar Deni Gunawan dan Balon Bupati Asep Japar.

Asep Japar menyebutkan pendidikan politik memiliki peran yang sangat penting dalam memperkuat kesadaran politik masyarakat.

Baca Juga: Patut Waspada, 4 Tips Sebelum Melakukan Overhaul Mesin: Jangan Tertipu!

"DPD Partai Golkar sangat fokus dalam menggalang konsolidasi bersama pengurus di tingkat kecamatan maupun desa," katanya.

Para kader di dapil IV, tambah dia, akan berjuang sekuat mungkin untuk memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024.

“Pada pertemuan ini, terbentuk komitmen yang kuat daripada kader dan jaringan membangun politik yang kuat di setiap tingkatan, untuk meriah hasil yang maksimal,” katanya.

Asep Japar mengaakan pendidikan politik ini akan berlangsung di semua dapil, sehingga tercipta sinergitas yang erat antar elemen partai.***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan

Tags

Terkini

Terpopuler