Vespa S 125 i-get Lebih Greget, Kendaraan Klasik Kaula Muda

- 29 Agustus 2020, 12:15 WIB
Vespa S 125 i-Get
Vespa S 125 i-Get /Istimewa

Dikatakan, yang paling menonjol dari Vespa S 125 i-get baru adalah front tie baru yang dipadukan dengan bentuk headlamp baru. Hal ini memberikan tampilan lebih kuat dan menonjolkan elemen mapan dari rangkaian Vespa yang sporty.

Pencahayaan yang ditingkatkan berkat teknologi LED di lampu depan dan LED Daytime Running Light (DRL) untuk memberikan visibilitas terbaik dalam segala kondisi cuaca.

Nuansa modern terefleksikan pada Vespa S 125 i-get baru dengan panel instrumen baru yang dimodernisasi melalui penambahan layar digital LCD yang merupakan kombinasi sempurna antara tradisi dan inovasi.

Selain itu, untuk memberikan tampilan yang lebih sporty, kuat dan maskulin, beberapa peningkatan estetika dengan beberapa detail warna hitam telah ditambahkan.

Baca Juga: Umuh Muchtar : Tidak Menutup Kemungkinan Messi Berjodoh dengan Persib

Menggabungkan hitam matt dan glossy, yang dapat dilihat pada spion hitam baru, heat cover knalpot warna hitam baru, pelek hitam baru yang menghiasi kedua roda, frame headlamp hitam baru, edge shield hitam baru dan dihiasi dengan decal kit grafis hitam baru di bagian bodi samping.

Vespa S 125 i-get baru mengalami peningkatan yang signifikan untuk benar-benar memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik bagi pengendaranya.

Salah satu perubahan paling nampak ada pada pijakan kaki (footrest) baru yang didesain ulang untuk meningkatkan kontrol dan kenyamanan lebih bagi pengendara dan penumpang.

Perubahan kasat mata lainnya adalah jok double-seat baru dengan bentuk yang didesain ulang, lebih rendah dan menyempit sehingga memastikan pengendaraan yang nyaman bagi penumpang dengan ketinggian sedang.

Baca Juga: Pemeran Black Panther, Chadwick Boseman Meninggal Dunia Setelah Menderita Kanker Usus

Halaman:

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah