Persita Siap Bangkit Keterpurukan, Ambrizal Umanailo Optimis Raih Kemenangan dari PSIS Semarang: Perlu Waspada

- 6 Juli 2023, 08:55 WIB
Jadwal Barito Putera vs Persita Tangerang BRI Liga 1 Hari Ini 2 Juli 2023, Lengkap Link Live Streaming
Jadwal Barito Putera vs Persita Tangerang BRI Liga 1 Hari Ini 2 Juli 2023, Lengkap Link Live Streaming /Instagram @indosiar


MEDIA PAKUAN - Persita akan siap untuk kembali bangkit setelah menerima kekalahan dari PS Barito Putera.

Kekalahan tersebut akan dijadikan suatu pelajaran bahwa klub mana pun lawannya harus tetap diapresiasi dan diwaspadai.

Bukan perkara mudah bermain di markas lawan yang didukung langsung oleh para suporternya.
 

 

 
Baca Juga: Timnas Israel U-21 Tampil Memukau, Oscar Gloukh Dibidikan Manchester City: Gantikan Posisi Bernardo Silva?

Namun para Pendekar percaya bahwa kekalahan itu akan menjadi modal positif untuk tim agar terus berjuang.

Gelandang Ambrizal Umanailo mengatakan, kekalahan dalam sepakbola ialah hal yang sudah biasa.

"Pertandingan melawan Barito telah usai, dan kita belum beruntung pada laga ini," kata Umai.

"Seperti pelatih katakan kita memiliki beberapa peluang, namun belum bisa menghasilkan gol," katanya.
 
Baca Juga: Bali United Datangkan Striker Brasil, Jefferson Assis Pertajam Serangan: Pemain Liga Malta Sarat Pengalaman

Namun bukan berarti satu kekalahan pertama kan menjadi patokan tim meriah kemenangan untuk kedepannya.

Selain itu, kekalahan atas Laskar Antasari itu akan menjadi evaluasi untuk staf pelatih dalam memebrikan rancangan serta pola permainan tim selanjutnya.

"Tapi ini bagus buat kita untuk evaluasi dan mempersiapkan diri untuk pertandingan selanjutnya," tutur Ambrizal.

 

 
Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja PT Enlight Manajemen Indonesia Juli 2023, Hanya Buka 1 Formasi Saja

Ambrizal Umanailo mengajak rekan satu timnya untuk bangkit dari keterpurukan di awal musim ini.

"Kita harus menang dan bangkit dari situasi ini. Perjalanan masih panjang dan ketika kita bersama insya allah Persita bisa," tegasnya.

Pada pekan kedua nanti, Pendekar Cisadane akan dihadapkan dengan PSIS Semarang yang di laga sebelumnya telah mengalahkan Bhayangkara FC.
 
Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja PT Megah Alkesindo Juli 2023, Berikut Persyaratan Umumnya

Meskipun begitu, Umanailo dkk tidak sedikit pun merasa gentar dan akan berjuang untuk meraih tiga poin pertamanya di BRI Liga 1 musim 2023-2024.***

Editor: Ahmad R

Sumber: Persita Tangerang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x