Pengamat Sebut Beckham Putra Sebagai Mutiara Persib Bandung

- 23 Juli 2020, 09:15 WIB
Pikiran-rakyat.com
Pikiran-rakyat.com /

MEDIA PAKUAN - pengamat sepak bola Indonesia Mohamad Kusnaeni atau yang akrab disapa Bung Kus menyebut Beckham Putra sebagai mutiara masa depan bagi Persib Bandung.

Bung Kus mengapresiasi kebijakan PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang mewajibkan setiap klub menurunkan minimal 2 pemain U-21 saat kompetisi bergulir lagi pada Oktober 2020 mendatang.

Menurutnya, tren sepak bola saat ini semakin mengapresiasi dan membuka kesempatan untuk pemain muda unjuk kemampuan.

Baca Juga: Jepang Penyelenggara Olimpiade Kekurangan Sponsor

Beckham Putra Nugraha, disebut Bung Kus sebagai mutiara yang mesti diasah terus dengan diberikan kesempatan bermain.

"Saya senang dengan aturan baru ini karena nanti Beckham bisa lebih berkembang," ujarnya ketika dihubungi Pikiran-rakyat.com (PR), 21 Juli 2020.

Namun, sampai saat ini, Beckham masih terbilang jarang mendapatkan kesempatan untuk turun bertanding di Persib.

"Cuma sayang saja Beckham ini bermain di posisi di mana pelatih lebih percaya diri untuk menempatkan pemain yang lebih berpengalaman," tuturnya.

Baca Juga: Inilah Lokasi yang Pernah Dijadikan Tempat Berlatih Persib

"Tapi kalau Beckham dikasih kesempatan, saya yakin dia bakal lebih berkembang," imbuhnya.

Beckham Putra memang bersaing dengan beberapa pemain yang lebih senior di posisi gelandang. Ada Abdul Aziz, Omid Nazari, Kim Jeffrey, hingga kakak kandungnya sendiri, Gian Zola Nasrulloh.

Beckham sudah mencatatkan berbagai prestasi di usia mudanya. Di usia 14, Beckham sudah meraih gelar sebagai pemain terbaik ajang U15 Football Cup yang diadakan di Barcelona, Spanyol, pada 2015.

Pemain yang akrab disapa Etam ini juga sukses membawa Persib U16 menjuarai Piala Menpora U16 sekaligus meraih gelar top skor dengan perolehan 20 gol. Teranyar, Beckham berhasil mengantarkan Persib U19 menjuarai Liga 1 U19 pada 2018. (***)

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x