Korlantas Polri Prediksi Idul Fitri 2024 Sebanyak 136,7 Juta Pemudik, Tujuan Paling Banyak Ini

- 15 Maret 2024, 09:44 WIB
Ilustrasi angkutan mudik lebaran
Ilustrasi angkutan mudik lebaran /ANTARA/Asep Fathulrahman

MEDIA PAKUAN - Korlantas Polri memperkirakan puncak arus mudik Idulfitri 1445 H pada 5-6 April dan arus balik 14-15 April 2024.

Arus mudik diperkirakan sebanyak 136,7 juta masyarakat akan pulang ke kampung halaman.

Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Raden Slamet Santoso, menambahkan, ada beberapa daerah yang akan menjadi tujuan mudik. Di antaranya Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, dan Sumatra.

Melansir dari Tribrata News Korlantas Polri, Brigjen Raden Slamet Santoso mengatakan "Jateng dan DIY itu selain jalur lintasan, jadi jalur tujuan orang mudik itu paling besar persentasenya," ucapnya.

Baca Juga: Pening Pulang Mudik Lebaran! Ini Resep Acar Nanas Rambutan⁣⁣⁣: Cocok Disajikan di Siang, Segar Asam Pedas

Pemerintah pun telah menetapkan kebijakan rekayasa lalu lintas saat mudik. Misalnya, contra flow, one way, dan pembatasan operasional angkutan barang sumbu tiga.

Slamet menyampaikan, persiapan dilakukan sejak dini lantaran jumlah pemudik diprediksi meningkat dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 123 juta.

Kakorlantas Polri, Irjen Aan Suhanan, pun meminta jajarannya meninjau dan memetakan jalan-jalan yang kerap dilalui para pemudik.

Untuk mengantisipasi kemacetan, Korlantas Polri akan melakukan pembatasan jam operasional angkutan barang saat musim mudik.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x