Buntut Kegaduhan Ungkapan Politik Dinasti, Ketum PSI Pecat Ade Armando

- 8 Desember 2023, 09:52 WIB
Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangarep memberikan keterangan pers usai dialog interaktif bersama para pendeta di Surabaya, Jawa Timur
Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangarep memberikan keterangan pers usai dialog interaktif bersama para pendeta di Surabaya, Jawa Timur /Foto: Antara/

MEDIA PAKUAN - Buntut dari kontroversi terkait pernyataan Politisi PSI Ade Armando menyentil politik dinasti di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep murka.

Putra bungsu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) itu menegur Ade Armando terkait pernyataannya yang menyinggung Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menumbuhkan politik dinasti. Atas pernyataannya itu, Kaesang secara tegas mempersilakan Ade Armando untuk keluar dari PSI.

Pernyataan ini disampaikan Kaesang kepada wartawan yang menanggapi blunder Ade Armando yang menyatakan Daerah Istimewa Yogyakarta sebagai praktik politik dinasti yang sesungguhnya.

Baca Juga: Ade Armando Dinilai Seperti Sampah, Warga Jogja Gelar Ritual Larung Sukerto

Menurut Kaesang Ade Armando dinilai tidak bisa mengikuti aturan dan kerap bikin kegaduhan.

"Kami dari PSI taat sama konstitusi apalagi yang menyangkut dengan daerah keistimewaan dari Daerah Istimewa Yogyakarta," ujar Kaesang dikutip dari Pikiran-rakyat.com pada Jum'at, (8 /12/2023).

Suami dari Erina Gudono ini memberikan opsi kepada kader-kader lainnya yang tidak mampu mengikuti aturan-aturan dasar partai.

"Mau itu juga buat Bang Ade maupun kader yang lain. Yang nggak bisa taat silahkan keluar saja dari PSI dan saya sekarang bagian dari Yogya saya kemarin juga menikah di Yogya," tambahnya.

Hingga berita ditayangkan, belum ada tanggapan dari Ade Armando.***

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x