Habib Rizieq Berjanji Stop Jadwal ke Beberapa Daerah, Kenapa?

- 3 Desember 2020, 09:29 WIB
Habib Rizieq Syihab saat peringatan Reuni 212 secara daring
Habib Rizieq Syihab saat peringatan Reuni 212 secara daring /Tangkapan layar/Front TV

MEDIA PAKUAN - Habib Rizieq Shihab berjanji akan stop beberapa jadwal dirinya ke beberapa daerah.

Habib Rizieq khawatir akan adanya lagi kerumunan massa yang bisa berakibat pelanggaran terhadap protokol kesehatan.

Selain itu, Habib Rizieq juga mengajak jamaahnya untuk tidak melakukan kerumunan lagi, sampai pandemi Covid 19 berakhir.

Baca Juga: Deretan Kondisi Gunung Api di Indonesia Saat Ini Berstatus Siaga, Perlu Kita Waspadai

Habib Rizieq menyampaikan itu dalam pertemuan Reuni 212 secara daring kemarin.

"Saya dengan DPP FPI, kita stop tidak ada kerumunan lagi, bahkan jadwal ke daerah kita stop sampai pandemi berakhir," kata Habib Rizieq dalam pertemuan daring, dilansir Media Pakuan dari Front TV, 2 Desember kemarin.

Pada kesempatan tersebut, akhirnya Habib Rizieq juga meminta maaf atas kerumunan massa yang telah terjadi dibeberapa karena tidak terkendali.

"Saya meminta maaf ke masyarakat, di bandara, di Petamburan, Tebet, dan Megamendung terjadi penumpukan yang tidak terkendali," katanya. 

Baca Juga: Cara Mudah Daftar Offline BLT Banpres UMKM Rp2,4 Juta dengan Mudah, Dipastikan Terdaftar BPUM

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x