Detik detik Horor Kebakaran Dahsyat Gedung Bapelitbang Balaikota Bandung : Atap Doyong, Pegawai Kocar Kacir

- 7 November 2022, 15:08 WIB
Kebakaran Balai Kota Bandung, Api Diduga Berasal Dari Atap Kantor
Kebakaran Balai Kota Bandung, Api Diduga Berasal Dari Atap Kantor /

MEDIA PAKUAN - Kantor Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang) Kota Bandung mengalami kebakaran hebat pagi ini, Senin 7 November 2022.

Api pertama kali muncul sekitar pukul 10.00 WIB. Pegawai yang berada di dalam langsung berhamburan keluar gedung untuk menyelamatkan diri.

Informasi awal kebakaran diketahui oleh salah satu pegawai Diona Apriliana yang merupakan Kasubag Umum dan Kepegawaian Bapelitbang.

Menurutnya, api muncul di atap gedung Bapelitbang tepatnya di bagian Litbang yang berada di lantai 2.

Baca Juga: Gedung Bappelitbang di Balai Kota Bandung Hangus Dilahap Si Jago Merah, Saksi Ungkapkan Detik-Detik Terbakar

"Awalnya anak-anaknya sudah ramai. Saya mendengar anak-anak teriak 'api, api, api!'. Sebelumya saya melihat di atap sudah ada bunyi gemuruh. Tak lama dari sana yang lain saya suruh turun saya paling terakhir," katanya, Senin 7 November 2022.

Dari kesaksiannya ketika itu atap ruangan tersebut sudah doyong, lalu dia berinisiatif untuk menginstruksikan orang yang ada di dalam gedung untuk mengevakuasi diri karena dikhawatirkan api sudah menjalar.

"Di atap itu sudah doyong ke bawah dan sudah ada api semua. Prediksi saya, di atas sudah terbakar semua, makanya saya minta semua dievakuasi," ungkapnya.

Saat kejadian sedang ada perbaikan di atap gedung. Diduga api bersumber dari aktivitas pengerjaan tersebut.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x