Cara Cek Nama Penerima PKH Tahap 4 yang Cair Desember 2022 di Situs Kemensos, Dapatkan Bansos hingga Rp750.000

- 5 Desember 2022, 12:00 WIB
cara cek nama penerima PKH tahap 4 yang cair pada Desember 2022 kepada KPM
cara cek nama penerima PKH tahap 4 yang cair pada Desember 2022 kepada KPM /Pixabay/Ekoanug

MEDIA PAKUAN - Ketahuilah di sini ada cara cek nama penerima PKH tahap 4 yang cair pada Desember 2022 kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Untuk carqa cek nama penerima PKH tahap 4 itu bisa dilakukan melalui situs dari Kementerian Sosial (Kemensos).

Situs yang sudah disiapkan Kemensos untuk cek nama penerima PKH tahap 4 yakni cekbansos.kemensos.go.id.

Maka dengan login ke situs cekbansos.kemensos.go.id, anda bisa tahu dapat atau tidaknya PKH tahap 4.

Baca Juga: Mudah Sekali, Ketahuilah Cara Cek Daftar Nama Penerima PKH dan BPNT 2022 secara Online di HP

Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan PKH tahap 4 Desember 2022 harus terdata lebih dahulu di DTKS Kemensos.

Masyarakat yang terdaftar sebagai penerima PKH tahap 4 akan mendapatkan BLT dengan nominal yang beragam sesuai kategori, mulai dari Rp225.000 hingga Rp750.000.

Simak berikut ini kategori dan besaran dana penerima PKH tahap 4 Desember 2022:

- Kategori PKH siswa SD sebesar Rp225.000 per tahap.

- Kategori PKH siswa SMP sebesar Rp375.000 per tahap.

- Kategori PKH siswa SMA sebesar Rp500.000 per tahap

- Kategori PKH penyandang disabilitas berat sebesar Rp600.000 per tahap.

- Kategori PKH lansia sebesar Rp600.000 per tahap.

-Kategori PKH ibu hamil sebesar Rp750.000 per tahap

- Kategori PKH balita usia 0-6 tahun sebesar Rp750.000 per tahap

Baca Juga: Cek Situs cekbansos.kemensos.go.id agar Bisa Dapat PKH Tahap 4 Desember 2022, Ini Caranya

Jika masyarakat terdaftar sebagai penerima PKH tahap 4 Desember 2022 bisa mencairkan BLT hingga Rp750.000 ke bank Himbara.

Untuk memastikan lebih lanjut terdaftar atau tidak, masyarakat bisa cek penerima PKH tahap 4 Desember 2022 secara online di situs cekbansos.kemensos.go.id.

Melalui situs tersebut, masyarakat bisa mengetahui daftar penerima, status dan jadwal pencairan PKH tahap 4 Desember 2022.

Berikut ini cara cek penerima PKH tahap 4 Desember 2022:

Baca Juga: Pemilik KKS Merah Putih Harus Tahu Soal Pencairan PKH Tahap 4 Terbaru, Simak Informasi Lengkapnya di Sini

1. Buka situs cekbansos.kemensos.go.id

2. Masukkan data wilayah tempat tinggal mulai dari Provinsi hingga Desa.

3. Masukkan juga nama lengkap masyarakat sesuai dengan nama yang tertera di KTP.

4.Terakhir, lakukan verifikasi sesuai dengan instruksi yang telah diberikan.

5. Apabila seluruh data telah terisi, silakan klik 'CARI DATA'.

Jika masyarakat yang terdaftar sebagai penerima PKH tahap 4 Desember 2022, hasil pencarian akan menampilkan informasi yang memuat nama, usia, dan status penerimaan bansos.***

Editor: Holis Sindy Sauri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x