Masih Hits, Ini 5 Fakta di Balik Pernikahan Sule & Nathalie Holscher yang Curi Perhatian

- 22 November 2020, 07:25 WIB
Pernikahan Sule
Pernikahan Sule /@nathalieholscher/Instagram/

MEDIA PAKUAN - Meski telah digelar beberapa waktu lalu, pernikahan komedian kondang Sule dan mantan DJ Nathalie Holscher hingga kini masih mencuri perhatian.

Acara pernikahan yang digelar pada 15 November 2020 itu menyisakan kesan yang mendalam bagi pihak keluarga kedua mempelai juga bagi para penggemar mereka.

Ternyata dari pernikahan tersebut, terdapat beberapa fakta menarik yang mungkin akan membuat para fan terkesan.

Baca Juga: Ternyata Ini! Berikut 12 Rangking Zodiak Cewek yang Paling Agresif hingga Pemalu: Sagitarius Terbaik

Berikut 5 fakta menarik di balik pernikahan Sule dan Nathalie:

1. Diliput Trans TV, ANTV, Rans Entertaiment, dan MAXstream

Meski pernikahan Sule dan Nathalie tak dihadiri banyak orang, tapi acara tersebut tetap dilihat oleh jutaan mata melalui media yang meliput mereka.

Dua kanal televisi nasional, yakni ANTV dan Trans TV, berkesempatan untuk menayangkan pernikahan itu secara live.

Selain itu, kanal YouTube Rans Entertainment dan aplikasi streaming video MAXstreaam juga ikut mengabadikan momen kebahagiaan Sule & Nathalie.

Baca Juga: Nathalie Holscher Lakukan Hal Ini Saking Nervous Jelang Akad Nikah dengan Sule

2. Dapat ucapan selamat dari Presiden Jokowi

Melalui kanal YouTube Rans Entertaiment, Sule menyampaikan bahwa Ibu Iriana dan Pak Jokowi memberikan ucapan 'selamat' di hari bahagia mereka.

Hal tersebut juga disampaikan oleh Nathalie dalam unduhannya melalui instagram story, di mana ia menunjukan selembar kertas yang merupakan ucapan turut bahagia dari Presiden Jokowi.

Wah, pasti senang sekali ya dapat ucapan selamat dari keluarga Presiden RI!

Baca Juga: Resmi Menikah dengan Sule, Nagita Slavina Puji Nathalie Holscher

3. Hari pernikahan berbarengan dengan hari ulang tahun Sule

Bukan hanya hari pernikahan, tanggal Pada 15 November 2020 ternyata juga merupakan hari ulang tahun komedian 43 tahun tersebut.

Yang menariknya, rupanya hal ini memang sudah direncanakan oleh Sule, karena dirinya berharap bahwa pernikahan akan menjadi kado spesial di hari ulang tahunnya.

4. Merilis lagu spesial ciptaan Nathalie untuk Sule

Tepat dua hari setelah pernikahan, mereka meluncurkan satu single lagu yang khusus diciptakan mantan DJ tersebut untuk suami tercintanya.

Pada 17 November 2020, lagu itu liris di kanal YouTube Sule Channel, melengkapi hari bahagia mereka.

Baca Juga: Tetap Terlihat Cantik Usai Melahirkan, Cobalah 9 Tips Ini

5. Trending di YouTube

Karena disiarkan dalam akun YouTube, pernikahan Sule & Nathalie pun sukses menjajaki tangga trending. Di antaranya pada kanal YouTube Raffi Ahmad dan Andre Taulany.

Hal itu menunjukan simpati dan keikutbahagiaan masyarakat Indonesia atas pernikahan Sule & Nathalie.

Itulah 5 fakta unik terkait pernikahan komedian kondang Entis Sutisna dan mantan vokalis 'The Secret' Nathalie Holscher pada 15 November 2020. Semoga rumah tangga mereka langgeng dan bahagia selalu.***

Editor: Siti Andini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x