10 Keutamaan Puasa di Bulan Dzulhijjah, Dikabulkan Doa hingga Diampuni Dosa

- 1 Juli 2022, 14:32 WIB
Ilustrasi Amalan Dzulhijjah 2022: Niat Puasa Dzulhijjah, Tarwiyah, dan Arafah,
Ilustrasi Amalan Dzulhijjah 2022: Niat Puasa Dzulhijjah, Tarwiyah, dan Arafah, /Freepik
 
MEDIA PAKUAN - Bulan Dzulhijjah merupakan salah satu bulan suci ummat Islam, bulan dimana ummat Islam beribadah Haji.
 
Bulan hijjah Dzulhijjah juga disebut dengan bulan haji, dimana ummat Islam yang mampu melaksanakannya langsung di rumah Allah.
 
Namun, ketika belum mampu melaksanakan haji maka disunnahkan untuk melaksanakan puasa selama pelaksanaan haji dilaksanakan.
 
 
Berikut kami telah merangkum sepuluh keutamaan ibadah berpuasa di bulan Dzulhijjah.
 
1. Hari Pertama
 
Allah mengampuni Nabi Adam pada hari pertama Dzulhijjah, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari tersebut, maka Allah akan mengampuni dosanya.
 
2. Hari Kedua
 
Allah mengabulkan doa Nabi Yunus dan mengeluarkannya dari perut ikan hiu, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari itu, sama seperti beribadah setahun penuh tanpa maksiat.
 
3. Hari Ketiga
 
Allah mengabulkan doa Nabi Zakariya, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari itu, maka Allah kabulkan doanya.
 
4. Hari Keempat 
 
Nabi Isa dilahirkan, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari itu, maka akan dihilangkan kesusahan dan kefakiran, dan nanti di hari kiamat akan dikumpulkan bersama orang-orang mulia.
 
5. Hari Kelima 
 
Nabi Musa dilahirkan, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari itu, dia akan terlepas dari kemunafikan atau siksa kubur.
 
6. Hari Keenam 
 
Allah membuka pintu kebaikan kepada para nabi, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari itu, Allah akan memandangnya dengan penuh rahmat.
 
7. Hari Ketujuh 
 
Pintu neraka jahanam ditutup dan tidak akan dibuka hingga selesai 10 Dzulhijjah, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari itu, Allah akan menghindarkannya dari 30 kesulitan dan membuka 30 kemudahan.
 
8. Hari Kedelapan 
 
Tanggal 8 Dzulhijjah disebut hari Tarwiyah, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari itu, Allah akan memberinya pahala yang tidak tahu hitungan besar pahalanya kecuali Allah.
 
9. Hari Kesembilan 
 
Tanggal 9 Dzulhijjah disebut hari Arafah, maka barangsiapa yang berpuasa pada hari itu, maka dosanya dihapus selama setahun yang telah lalu dan setahun yang akan datang. 
 
10. Hari Kesepuluh
 
Tanggal 10 Dzulhijjah disebut hari kurban, maka barangsiapa yang berkurban pada hari itu, maka setiap tetesan darah pertama hewan kurban tersebut Allah akan mengampuni dosanya dan dosa keluarganya.***

Editor: Adi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x