Inilah 4 Tips untuk Meningkatkan Efektivitas Kerja, Simak Berikut Ini!

- 1 Januari 2022, 11:15 WIB
Ilustarasi efektifitas kerja.
Ilustarasi efektifitas kerja. /Pixabay/stevepb


MEDIA PAKUAN - Efektivitas kerja adalah tingkatan sejauh mana seseorang atau kelompok dalam melaksanakan tugas pokoknya untuk mencapai sasaran yang diinginkan.

Istilah efektivitas sering digunakan dalam lingkungan organisasi atau perusahaan untuk menggambarkan tepat atau tidaknya sasaran yang dipilih perusahaan tersebut.

Ada juga yang mengartikan bahwa efektivitas adalah suatu keadaan yang menunjukkan tingkat keberhasilan atau pencapaian suatu tujuan yang diukur dengan kualitas, kuantitas, dan waktu, sesuai dengan yang telah direncanakan sebelumnya.
 
Baca Juga: Memohon Ampun, Inilah 6 Dahsyatnya Istighfar yang Jarang Diketahui

Efektivitas sangat berhubungan dengan terlaksananya semua tugas pokok, tercapainya tujuan, ketepatan waktu, serta adanya usaha atau partisipasi aktif dari pelaksana tugas tersebut.

Berikut 4 tips untuk meningkatkan efektivitas kerja :

1. Jadwalkan tugas pada saat yang tepat
 
Baca Juga: Wabah Omicron Gagalkan Perayaan Tahun Baru 2022 di Belahan Dunia

Maka kenalilah tugas yang banyak menguras energi dan waktu, lalu tempatkan pada saat dimana kamu merasa paling berenergi. Maka pilihlah, aktif pada pagi hari atau malam hari.

2. Menjaga konsentrasi dan motivasi

Untuk bisa menyiasatinya, lakukanlah beberapa hal berikut :

- istirahat singkat, tetapi sering
- masukan target pada setiap pekerjaan kecil dengan alokasi waktu yang jelas
- alokasi waktu memang penting dalam hal disiplin bekerja, tetapi yang paling penting adalah hasil yang dicapai.
- sebelum istirahat, tentukan target berikutnya dan langkah-langkah awal untuk mencapainya.
 
Baca Juga: Seorang Kakek Bakar Klinik di Jepang, 25 Orang Tewas Terbakar

3. Menggunakan Sistem Kebiasaan

Memilih antara kebiasaan positif atau negatif, yang mana keduanya dipenggal oleh pengulangan dan dorongan.

Berikut cara mengubah kebiasaan negatif menjadi positif :

a) berpikir positif tentang kebiasaan yang akan dikembangkan

b) asosiasikan kebiasaan baru dengan hal positif menurut gambaran diri sendiri

4. Pertajam kemampuan mengambil keputusan
Ikuti langkah-langkah berikut :

a) Klarifikasi dengan diri sendiri, kenapa perlu mengambil keputusan? dan tujuan apa yang ingin diraih?

b) Kenalilah pilihan-pilihan yang ada, sebelum mulai mengevaluasinya

c) Pertimbangkan pihak atau hal yang mendukung dan menentang pada setiap keputusan

d) Terus menggali pilihan hingga bisa membuat keputusan

e) Komunikasikan keputusan dan dapatkan komitmen dari orang yang berkepentingan

Pelajari dahulu segala sesuatu tentang pekerjaan atau bidang yang sedang dikerjakan, maka setelah itu buatlah keputusan yang tidak hanya akan menguntungkan satu pihak, tetapi juga semuanya.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x