Tolak Bala! Syekh Ali Jaber: Amalkan dan Tiupkan ke Air Doa ini Agar Terhindar dari Penyakit dan Marabahaya

- 8 Desember 2021, 11:30 WIB
Ilustrasi doa tolak bala
Ilustrasi doa tolak bala /pixabay/syaifulptak57

 

 
MEDIA PAKUAN - Kitab suci Al-Qur'an merupakan firman Allah yang bisa menjadi obat ataupun pendatang rezeki apabila kita mengamalkannya.
 
Namun, tidak semua surat dalam Al-Qur'an bisa menolak bala, tergantung apa maksud dan tujuan dari surat yang kita bacakan.
 
Syekh Ali Jaber, menjelaskan dalam sebuah ceramahnya doa atau amalan surat dalam Al-Qur'an yang bisa menyembuhkan segala penyakit serta marabahaya.
 
 
Syekh mengungkapkan surat dalam Al-Qur'an yang bisa diamalkan oleh kita untuk mencegah penyakit atau marabahaya.
 
Menurut Syekh Ali Jaber, surat ini akan menjadi obat untuk segala penyakit dan menghilangkan marabahaya.
 
Syekh Ali Jaber menyarankan agar doa ini dibacakan ke minuman sebelum diminum, agar segala penyakit sembuh dan marabahaya menghilang.
 
 
Bahkan Syekh Ali Jaber menganjurkan minuman yang telah dibacakan doa ini agar diberikan kepada anaknya.
 
Dilansir oleh Media Pakuan, dari kanal Youtube Muslim - saluran dakwah pada Rabu, 8 Desember 2021, berikut penjelasan dari Syekh Ali Jaber sendiri.
 
Surat yang dibacakan ke air minum adalah surat Al-Fatihah, yang memiliki tujuh ayat dan menjadi surat pertama dalam halaman Al-Qur'an.
 
 
"Surat ini dapat menyembuhkan dan mencegah segala penyakit yang akan atau menimpa kita, menjaga dan melindungi kita dari marabahaya ataupun godaan-godaan dunia, bahkan bisa menjadi alat untuk ruqyah orang," kata Syekh.
 
Adapun lapal dari bacaan surat Al-Fatihah, agar kalian bisa memahami makna dari surat ini.
 
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
1. "Bismillāhirraḥmānirraḥīm."
 
Artinya: "Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang."
 
اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْنَۙ
2. "Alḥamdu lillāhi rabbil'ālamīn."
 
Artinya: "Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam."
 
الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِۙ
3. "Ar raḥmānir raḥīm."
 
Artinya: "Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang."
 
مٰلِكِ يَوْمِ الدِّيْنِۗ
4. "Māliki yaumid dīn."
 
Artinya: "Pemilik hari pembalasan."
 
اِيَّاكَ نَعْبُدُ وَاِيَّاكَ نَسْتَعِيْنُۗ
5. "Iyyāka na'budu wa iyyāka nasta'īn."
 
Artinya: "Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan."
 
اِهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيْمَ
6. "Ihdinaṣ-ṣirāṭal-mustaqīm."
 
Artinya: "Tunjukilah kami jalan yang lurus."
 
صِرَاطَ الَّذِيْنَ اَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ ەۙ غَيْرِ الْمَغْضُوْبِ عَلَيْهِمْ وَلَا الضَّاۤلِّيْنَ
 
7. "Sirāṭallażīna an'amta 'alaihim gairil-magḍụbi 'alaihim wa laḍ ḍāllīn."
 
Artinya: "(Yaitu) jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepadanya; bukan (jalan) mereka yang dimurkai, dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat."
 
Nah, itulah lapal dari bacaan doa atau amalan yang bisa menyembuhkan segala penyakit dan mencegah marabahaya yang Syekh Ali Jaber jelaskan.
 
Semoga bisa bermanfaat dan bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari kita.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x