10 MV Debut Grup KPop yang Paling Banyak Ditonton Hingga Saat Ini

15 Oktober 2020, 17:37 WIB
BTS MV debut /allkpop

MEDIA PAKUAN - Saat pertama kali debut, beberapa grup KPop telah menunjukkan popularitasnya, dibuktikan dengan banyaknya jumlah penonton MV mereka.

Hingga saat ini, musik video debut dari beberapa grup KPop ini telah berhasil mengumpulkan ratusan juta viewers YouTube.

Baca Juga: SEVENTEEN Siap Berbagi Keseruan dalam Variety Show Ask Us Anything Ini Jadwalnya

Lebih lengkapnya, berikut top 10 MV debut grup KPop yang paling banyak ditonton.

1. "BOOMBAYAH" - BLACKPINK

BLACKPINK memulai debutnya dengan "BOOMBAYAH" pada 8 Agustus 2016. Hebatnya, sampai saat ini video musik debut mereka telah ditonton lebih dari 1 miliar kali! Fantastis bukan?

2. "Like Ohh-Ahh" - TWICE

Telah ditonton lebih dari 378 juta kali, MV debut TWICE berjudul "Like Ohh-Ahh" yang dirilis 19 Oktober 2015 berhasil menempati posisi dua daftar ini.

3. "DALLA DALLA" - ITZY

ITZY membuktikan dirinya sebagai grup rookie (pendatang baru) paling berpengaruh dengan raihan lebih dari 225 juta penonton hingga saat ini untuk MV debutnya "DALLA DALLA" yang rilis 10 Februari 2019 lalu.

Baca Juga: Kata-kata Motivasi dari BLACKPINK melalui Film BLACKPINK: Light Up The Sky

4. "No More Dream" - BTS

Tidak terlewat, BTS pun berhasil mengumpulkan penonton MV debut terbanyak dengan lagunya "No More Dream" yang meraih angka lebih dari 161 juta penonton sejak dirilis pada 11 Juni 2013.

5. "LATATA" - (G)-IDLE

Sejak debut pada 2 Mei 2018, MV debut (G)-idle berjudul "LATATA" telah ditonton lebih dari 151 juta kali oleh penonton YouTube.

6. "Energetic" - Wanna One

Meski kini Wanna One telah bubar, namun MV debutnya akan selalu diingat penggemar. MV berjudul "Energetic" yang rilis 7 Agustus 2017 itu hingga kini telah ditonton lebih dari 138 juta kali.

Baca Juga: BLACKPINK: Light Up The Sky Ungkap Masa Lalu Sulit Para Member Begini Ceritanya

7. "Lil' Touch" - Girls' Generation-Oh! GG

Dengan sedikit perombakan anggota grup, Girls' Generation memulai debutnya kembali dengan nama Girls' Generation-Oh! GG pada 5 September 2018. MV debutnya berjudul "Lil' Touch" sudah ditonton lebih dari 136 juta kali.

8. “La Vie en Rose” - IZ * ONE

IZ * ONE memulai debutnya dengan "La Vie en Rose" pada 29 Oktober 2018. Video musik debutnya sampai saat ini telah ditonton 135,9 juta kali dan mendapat jumlah like sebanyak 1,5 juta.

9. "Crown" - TXT

Junior BTS, TXT, mengguncang dunia KPop dengan MV debutnya "Crown" yang telah ditonton lebih dari 123 juta kali terhitung sejak rilis 4 Maret 2019.

Baca Juga: 6 Fakta Jungkook Ini Hanya Diketahui Member BTS Lho!

10. "Face" - NU’EST

Menunjukkan taringnya, NU'EST yang memulai debut pada 14 Maret 2012 sukses meraih 116,6 juta penonton melalui MV debutnya yang bertajuk "Face".

Itulah top 10 MV debut yang sukses meraih jumlah penonton paling banyak. Adakah MV dari grup favoritmu?***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler