Kerja Cuci Mobil Majikan di Arab Saudi, TKI Asal Cianjur Dapat Gaji Rp10 Juta Per Bulan

- 29 Juni 2021, 16:30 WIB
TKI yang bekerja Arab Saudi bekerja sebagai sopir sekaligus pencuci mobil/ISTIMEWA
TKI yang bekerja Arab Saudi bekerja sebagai sopir sekaligus pencuci mobil/ISTIMEWA /
 
MEDIA PAKUAN-Penghasilan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Arab Saudi cukup menggiurkan. Meski bekerja non formal tapi menerima upah yang cukup fantastis.
 
Seperti yang diungkapkan Gito. Ia sudah bekerja di Arab Saudi selama 15 tahun dengan pekerjaannya sebagai tukang lap mobil sekaligus supir.
 
Setiap paginya Gito selalu mencuci mobil sebelum majikannya bangun. Karena orang Arab Saudi, selalu beraktivitas pada siang atau sore hari hingga malam.
Maka dari itu, orang Arab Saudi selalu tidur dari pagi hingga siang hari dan akan kembali tidur di tengah malam.
 
Gito memberitahukan dalam kanal Youtube Sobat TKI yang disadur Media Pakuan pada Selasa, 29 Juni 2021, pekerjaannya tidak terlalu sibuk di Arab Saudi, karena majikannya itu bekerja sebagai make up artis.
 
"Majikan saya itu kerja sebagai make up artis, jadi majikan akan kerja jika ada panggilan saja," ucap Gito.
 
Perlu kalian ketahui, sebelumnya TKI itu sangat sibuk sekali karena majikannya mempunyai salon dan juga selalu mengantar anak majikan sekolah.
 
Namun sekarang, salonnya ditutup karena masih pandemi Covid-19, begitu juga dengan pekerjaannya mengantar anak majikan ke sekolah, yang dimana kini ditutup juga.
Maka, pekerjaan Gito kini tidak terlalu sibuk seperti biasanya. Akan tetapi gajinya tetap lancar yaitu 2700 riyal atau sekitar Rp10 juta per bulannya.
 
Adanya kekosongan waktu tersebut, TKI asal Cianjur itu selalu menyempatkan waktu untuk berolahraga agar sehat di waktu pagi dan sore.
 
Begitulah seorang TKI yang mendapatkan pekerjaan lap mobil dengan gaji yang cukup fantastis.***
 
 

Editor: Hanif Nasution

Sumber: Youtube Sobat TKI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x