Pelaku Pembacokan Juru Parkir di Cikole Sukabumi Masih Buron, Polisi Baru Tangkap Satu Orang

- 23 Maret 2023, 17:00 WIB
Pelaku pembacokan juru parkir di Kota Sukabumi.
Pelaku pembacokan juru parkir di Kota Sukabumi. /Manaf Muhammad/

MEDIA PAKUAN - Pembacokan dan penganiayaan terhadap juru parkir bernama Muhammad Rizkiansyah (22) di Jalan Otista Gang Aromanis Kelurahan Kebonjati Kecamatan Cikole Kota Sukabumi, Jawa Barat masih diselidiki pihak kepolisian.

Polsek Cikole Resor Sukabumi Kota sejauh ini baru mengamankan satu pelaku yakni DS alias Soang (36). Diketahui dia bersama A melakukan aksi pengeroyokan terhadap korban.

Saat melakukan aksinya, DS menganiaya korban dengan menggunakan kayu balok, sedangkan A menggunakan senjata tajam untuk menyiksa korban hingga mengalami luka terbuka.

 

"Dari keterangan sementara, peristiwa penganiayaan dan pengeroyokan terhadap korban ini diduga dilakukan oleh Dua orang yaitu DS dan A yang saat ini masuk dalam DPO (daftar pencarian orang) yang dilakukan pada saat korban selesai bekerja dan hendak pulang bersama teman-temanya," ungkap Kapolsek Cikole AKP Cepi Hermawan, Kamis 23 Maret 2023.

Baca Juga: Sukabumi Geger! Dua Pembacokan Terjadi Menjelang Ramadhan, Teror Geng Motor Masih Menghantui Warga

Tubuh korban pun mengalami luka cukup banyak di sejumlah titik sehingga mengharuskannya dirawat di RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi.

"Di tengah jalan, korban ini berpapasan dengan terduga pelaku, dan tanpa alasan jelas, kedua terduga pelaku langsung menganiaya dan mengeroyok korban menggunakan bambu dan senjata tajam yang mungkin sudah dipersiapkan hingga menyebabkan korban menderita luka memar dan sayatan di beberapa bagian tubuhnya," ujar Cepi.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x