Antusias! Meski Kondisi Lapang Becek, Manasik Haji Tingkat PAUD di Kecamatan Cikidang Tetap Dilaksanakan

- 17 November 2022, 21:06 WIB
Antusias! Meski Kondisi Lapang Becek, Peragaan Manasik Haji Tingkat PAUD di Kecamatan Cikidang Tetap Dilaksanakan
Antusias! Meski Kondisi Lapang Becek, Peragaan Manasik Haji Tingkat PAUD di Kecamatan Cikidang Tetap Dilaksanakan /Media Pakuan/Media Pakuan

MEDIA PAKUAN - Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) telah melaksanakan Manasik Haji yang diikuti oleh 1.200 anak dari 12 Desa di Kecamatan Cikidang.

Manasik Haji tersebut dilaksankan pada Kamis 17 November 2022, tepatnya di Lapangan Pangkalan, Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi. 

Anak-anak yang ikut serta dalam kegiatan itu terlihat kompak mengenakan pakaian serba putih dan didampingi oleh para orang tuanya.

Baca Juga: Manasik Haji Tingkat PAUD Dilaksanakan se-Kecamatan Cikidang, Diikuti 1.200 Anak dari 12 Desa

Namun, seperti telah diketahui bahwa saat ini sedang memasuki cuaca penghujan yang menyebabkan lapangan menjadi becek.

Sehingga, anak-anak yang melaksanakan Manasik Haji terpaksa harus berjalan di lapangan yang becek.

Tak hanya itu, kondisi lapangan yang becek juga menyebabkan baju dan sepatu yang mereka kenakan menjadi kotor akibat lumpur.

Baca Juga: Kembali Menelan Korban, Satu Pemotor Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Cikidang Sukabumi

Namun, meski demikian anak-anak tetap merasa semangat dan antusias dalam melaksanakan Manasik Haji tersebut.

Halaman:

Editor: Pona Martaviani

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x